Di antara anime yang akan rilis di musim Gugur 2022 ini, Mairimashita Iruma-Kun hadir sebagai anime yang sangat berbeda. Anime yang digarap oleh Bandai Namco Pictures ini membawa nuansa yang ceria dan penuh warna. Di musim ini, Mairimashita Iruma-kun! diisi oleh karakter-karakter yang membawa suasana lebih seru. Yuk kenalan dengan karakter-karakter dalam anime ini!
1. Iruma Suzuki
Mairimashita Iruma-kun! punya protagonis baik hati dan tulus yaitu Iruma Suzuki. Ia adalah remaja yang tidak bisa menolak permintaan orang. Ia juga adalah seorang yang beruntung yang selalu berhasil lolos dari bahaya apa pun. Namun, diusianya yang muda, ia tidak pernah menyangka akan dijual oleh orang tuanya kepada Raja Iblis Sullivan.
Setelah itu, tinggal di Netherworld dan tidak pernah lagi bertemu dengan orang tuanya. Di Netherworld, iruma menjadi cucu angkat Sullivan dan bersekolah di Babyls School, sekolah khusus iblis-iblis muda. Menurut Sullivan, Iruma punya potensi menjadi Raja Iblis baru menggantikan Derkilla. Itulah sebabnya Sang Raja Iblis ingin Iruma bersamanya.
2. Azazel Ameri
Anime berlatar sekolah biasanya menampilkan Ketua OSIS yang punya kekuatan luar biasa dan kuasa atas sesuatu. Di serial ini sang Ketua OSIS luar biasa adalah Azazel Ameri, teman Iruma. Azazel adalah gadis iblis yang percaya diri, disiplin, dan berjiwa positif. Sisi positif dari dirinya terinspirasi dari Iruma. Azazel di musim ini tampil lebih percaya diri dan kuat. Ia siap melawan monster raksasa dan mengungkap perasannya pada Iruma.
3. Asmodeus Alice
Ketika Iruma belum lama tinggal di Netherworld, ia sangat takut kepada teman-teman iblisnya di sana. Ia sangat menghindari kontak dan konflik dengan mereka demi menjaga keselamatannya. Di saat itu, Asmodeus Alice, sang bangsawan iblis menantang Iruma bertarung. Ajaibnya, Asmodeus kalah dari Iruma dan itulah awal mula persahabatan mereka.
Asmodeus menjadi teman Iruma sekaligus pelindungnya. Meskipun Asmodeus kita kenal sebagai teman dekat Iruma, tapi sisi lain dirinya masih menjadi misteri. Ia masih belum menunjukkan sikapnya yang jelas apakah ingin mengejar tahta Raja Iblis atau lebih suka hidup biasa bersama dengan teman-temannya.
4. Valac Clara
Gadis berambut hijau ini adalah teman sekelas Iruma. Ia adalah gadis “ajaib” dan tingkahnya selalu di luar dugaan. Clara adalah gadis yang energik, mudah bergaul dan suka bersenang-senang. Namun, ia juga tulus berteman dengan Iruma meskipun awal pertemuan mereka tidak lancar. Clara adalah karakter yang menonjol dan difavoritkan di serial ini. Kemampuannya yang unik membuatnya semakin menawan.
Di serial lanjutan Mairimashita Iruma-kun! Clara menyadari bahwa ada hal lain yang lebih berarti ketimbang ambisi dan kesenangan semata.
Nah, itu dia karakter teman Iruma yang akan menemaninya di serial lanjutan Mairimashita Iruma-kun!. Anime ini akan tayang pada 8 Oktober 2022 mendatang.