Chae Jong-Hyeop Ungkap Alasan Dibebastugaskan dari Militer, Karena Sakit?

Hikmawan Firdaus | Dea Pristotia
Chae Jong-Hyeop Ungkap Alasan Dibebastugaskan dari Militer, Karena Sakit?
Potret Chae Jong-Hyeop [hancinema]

Chae Jong-Hyeop baru saja menyelesaikan penayangan drama terbarunya, 'Unlock The Boss'. Ia melakukan wawancara dengan seorang reporter Newsen di sebuah cafe di Seoul untuk penampilannya dalam drama tersebut. Namun, reporter tersebut justru mengungkap fakta lain mengenai Chae Jong-Hyeop.

Melansir dari Newsen, Rabu (18/1/2023) Saat Chae Jong-Hyeop berusia 29 tahun. Ia lahir pada bulan Maret tahun 1993. Ketika ditanya tentang waktu pendaftaran militer, Chae Jong-Hyeop akhirnya mengungkapkan bahwa dia dibebastugaskan dari kewajiban militer karena memiliki penyakit. Ia mendapatkan penilaian tingkat 5 karena dia menderita epilepsi. Tingkat 5 adalah seseorang yang telah menerima pengobatan terus menerus selama 2 tahun berturut-turut. Diketahui ternyata Chae Jong-Hyeop telah menderita epilepsi selama 10 tahun.

Menurut Undang-Undang Dinas Militer, tenaga kerja masa perang berarti seseorang yang tidak dapat bertugas dalam tugas aktif atau dinas tambahan, tetapi bertekad untuk dapat menangani pekerjaan dukungan militer melalui panggilan untuk tenaga kerja masa perang.

Chae Jong-hyeop berkata dalam sebuah wawancara hari itu, "Saya pertama kali jatuh dan menemukan epilepsi ketika saya masih seorang siswa sekolah menengah yang belajar di luar negeri, yaitu di Afrika Selatan." Setelah kejadian tersebut ia terus mengalami, gejala berbusa dan pingsan berulang kali. Kemudian pada tahun 2018, ia didiagnosis menderita epilepsi.

BACA JUGA: Kepala Indra Bekti Bakal Dipasang Selang, Aldila Jelita: Doakan Sehat

Menurut agensinya IOK Company, Chae Jong-Hyeop dinilai sebagai pekerja tambahan kelas 4 (pekerja layanan sosial) pada saat pemeriksaan fisik pertamanya. Chae Jong-Hyeop berharap dia dapat  mendaftar setelah pulih sepenuhnya, tetapi dia kembali didiagnosis menderita epilepsi dalam pemeriksaan ulang EEG dan dipastikan meminum obat epilepsi.

Sebenarnya penyakit ini merupakan bagian yang sangat pribadi bagi seseorang. Apalagi Chae Jong-Hyeop adalah seorang aktor yang aktif. Baginya ini merupakan beban untuk mengakuinya secara terbuka. Namun, keingintahuan publik tentang waktu wajib militer meningkat. Apalagi dengam adanya rumor   korupsi baru-baru ini dalam dinas militer. Tentu saja Chae Jong-Hyeop harus mengungkapkan masalah ini ke publik agar tidak terjadi kesalahpahaman.

Kejaksaan dan tim investigasi bersama Administrasi Tenaga Kerja Militer baru- baru ini menuntut Ravi, yang melayani sebagai pekerja layanan publik, dengan tuduhan melanggar Undang-Undang Dinas Militer dan sedang diselidiki. Tim investigasi gabungan menduga tersangka dinilai sebagai petugas tambahan kelas 4 dengan menurunkan nilai fisik dengan mengajukan pemeriksaan ulang, mengatakan bahwa mereka menderita epilepsi.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak