Pada tanggal 26 februari J-Hope mengumumkan bahwa ia akan segera menyusul Jin BTS untuk mendaftar wajib militer. Sebenarnya inii bukanlah hal yang mengejutkan bagi ARMY, karena memang hiatusnya BTS akan digunakan para member untuk melakukan aktivitas solo dan memenuhi kewajiban mereka untuk mendaftar di militer.
Atas berita tersebut agensi mengumumkan bahwa J-Hope akan merilis single solo yang bertajuk 'on the street'. Singel tersebut akan dirilis pada hari Jumat, 3 Maret pukul 2 siang (waktu Korea).
Pada hari ini (2/3/2023) J-Hope melalui akun instagramnya membagikan 4 foto yang sesuai dengan judul single-nya, 'on the street'. Ia menunjukkan berbagai ekpresi dalam keteduhan wajahnya. Serta menampilkan pesona ketampanannya dalam empat foto tersebut. Berikut adalah 4 foto tersebut
Tersenyum Penuh Ceria
Melansir dari Newsen, Kamis (2/3/2023) Ini adalah foto yang mencairkan kepekaan dan suasana 'di jalan'. Dalam foto pertama J-Hope menunjukkan senyumnya yang lebar dan menghadap ke kamera. Foto ini benar-benar menunjukkan keceriaannya.
BACA JUGA: Rocky Resmi Hengkang dari Fantagio dan ASTRO
Memikirkan Sesuatu
Pada foto kedua J-Hope tampak bersandar dan sedang memikirkan sesuatu. 'On the street' adalah lagu yang ditulis dan disusun oleh J-Hope, memikirkan para penggemarnya di seluruh dunia.
Konsep 'on the street', Mimpinya yang Dimulai di Jalan
Dalam foto ketiga J-Hope masih dalam posisi bersandar, namun kali ini ia menghadap ke kamera. J-Hope mengambil 'on the street', di mana berbagai situasi terungkap, sebagai motif dari lagu tersebut, dan judul lagu 'on the street' menambahkan arti 'jalan untuk berjalan bersama' dengan penggemar ke dalam arti mimpinya, yang dimulai di jalanan.
Menunjukkan Pesona Utuhnya
Sedangkan dalam foto keempat, J-Hope menampilkan seluruh tubuhnya dalam kebebasan. 'On the street' adalah lagu yang penuh dengan harapan dan kehangatan unik J-Hope, dengan melodi yang harmonis dan lirik yang hangat.
Melansir dari Star News, Kamis (2/3/2023) menjelang perilisan pihak agensi menjelaskan single tersebut dengan berkata, "Single ini adalah lagu yang J-Hope buat sendiri untuk menyampaikan perasaannya kepada para penggemar. Aku harap 'on the street' J-Hope akan menjadi hadiah yang berharga dan bermakna bagi kalian semua yang peduli dan meminta dukungan Anda."
BACA JUGA: Jelang Konser di Jakarta, NCT Dream Sapa Fans Indonesia
Single solo J-Hope kali ini merupakan karya kedua uang ia rilis secara solo setelah sebelumnya ia merilis album solo 'Jack in the Box' pada bulan Juli tahun lalu. Tentu saa single solo yang akan dirilis akan menjadi proyek kenang-kenangan sebelum J-Hope melaksanakan wajib militernya.
Atas pengumumang J-Hope yang akan melakukan pendaftaran militer agensi meminta dukungan hangat dan cinta yang tidak berubah sampai hari J-Hope menyelesaikan wajib militernya dan kembali dengan sehat. Tanggal pendaftaran J-Hope memang belum ditetapkan, tetapi dia adalah anggota BTS kedua yang mendaftar wajib militer. Sebelumnyam anggota BTS tertua, Jin BTS telah mendaftar pada bulan Desember tahun lalu.
J-Hope menjadi member pertama yang memulai aktivitas solo setelah BTS mengumumkan akan hiatus dari aktivitas grup sejak tahun lalu. J-Hope telah merilis album solonya 'Jack In The Box' pada Juli tahun lalu dan melakukan kolaborasi dengan Crush pada September tahun itu.
J-Hope juga naik panggung sebagai headliner di panggung utama di Chicago Music Festival 'Lollapalooza', dan baru-baru ini merilis film dokumenter Disney+ 'j-hope IN THE BOX', mencurahkan wajahnya sebagai seorang artis.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS