Putri Ramzi, Asila Maisa Jadi Perbincangan usai Sampaikan Hal Ini

Sekar Anindyah Lamase
Putri Ramzi, Asila Maisa Jadi Perbincangan usai Sampaikan Hal Ini
Ramzi bersama istri, Avi Basalamah dan putri mereka, Asila Maisa. [Instagram]

Dalam sebuah wawancaranya, Asila curhat mengaku kesal dan risih ketika mendapatkan bayang-bayang nama ayahnya, Ramzi.

Asila jengkel karena ia selalu dikenal sebagai anak Ramzi, dan bukan sebagai namanya sendiri.

"Jujur kan masih suka kan 'anaknya Ramzi' gitu kan jujur kayak kesel ya, gara-gara udah jadi penyanyi gitu lo. Jadi kayak pengen notice-nya as Asila Maisa aja. Nggak mau kayak anaknya Ramzi," ucap Asila Maisa dikutip dari akun @insta_julid di Instagram pada Rabu (15/03/2023).

Kendati demikian, Asila menjelaskan bahwa kini panggilannya sebagai anak Ramzi sudah mulai berkurang.

Hal itu terjadi usai Asila meluncurkan karya di dunia tarik suaranya berupa dua lagu berjudul Curang dan Sanggup.

Publik yang mengenalnya sebagai sesosok penyanyi dengan nama Asila Maisa tanpa embel-embel anak artis itu membuat dirinya senang.

Keluahan tak ingin dikenal sebagai anak Ramzi itu bukan tanpa alasan, Asila mengungkapkan bahwa publik terkesan menggampangkan dirinya karena mendapatkan nama dari ayahnya.

"Lama-lama risih kalau digitu-gituin mulu, jadinya kayak sebagus-bagus apapun kita nanti InsyaAllah tetep aja orang bakal 'anaknya artis'," tegas Asila.

"Jadi kayak 'yaiyalah bisa kayak gini orang anak artis' padahal kan kagak ya," pungkasnya.

Ucapan Asila Maisa itu pun seketika ramai dan banjir beragam tanggapan hingga kritikan di kolom komentar.

Kebanyakan warganet menilai apa yang disampaikan Asila tidaklah patut dan seharusnya bersyukur memiliki ayah seorang selebriti yang bisa melambungkan namanya.

"Lha lo kemana2 bawa nama ortu lo. Kalo bukan ortu lo mana kenal deh lo siapa. Harusnya bersyukur. Saran gw tata bahasa lo di perbaiki lagi lah," tulis @is_***.

"Kayak gitu aja dipermasalahkan, intinya bersyukur. Ramzi sayang keluarga," imbuh @var***.

"Nggak boleh kesal dibilang anaknya siapa, karena kalau bukan nama besar orang tuanya belum tentu karir lo sampai di titik ini," tutur @mei***.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak