Aktris cantik Lee Hyeri dikabarkan akan kembali membintangi film layar lebar yang bertajuk Victory. Setelah terakhir kali mengambil peran Min-ji dalam film layar lebar My Punch-Drunk Boxer tahun 2019, Hyeri akhirnya akan menjadi pemeran utama film layar lebar lagi. Film Victory mengambil tema pemandu sorak (cheerleader) dan berlatarbelakang di pulau Geoje tahun 1999.
Sambil menanti aksi Lee Hyeri menjadi seorang pemandu sorak dalam film terbarunya, yuk saksikan dulu tiga series drama yang dibintangi oleh Hyeri!
BACA JUGA: Rizky Billar Ngaku Cemburu Lesti Kejora Minta Pegangan Tangan dengan Rangga Azof
1. Reply 1988
Sesuai dengan judulnya, Reply 1988 berlatarbelakang di tahun 1988 dan menarik penontonnya untuk menikmati kehidupan bertetangga masyarakat Ssangmundong di era tersebut yang erat dengan prinsip kekeluargaannya. Drama yang banyak mendapat julukan 'comfort drama' dari para penontonnya ini rilis pada tahun 2015 dan memiliki 20 episode.
Konflik-konflik sederhana yang realistis dalam drama ini membuat kita merasa relate dengan drama 1988. Siap dibuat susah move on dengan kisah Sung Deok-sun (Hyeri) dan kawan-kawan?
2. My Roommate Is A Gumiho
Memerankan karakter Lee Dam, Hyeri beradu peran dengan dua aktor tampan Bae In-hyuk dan Jang Ki-yong. Memiliki genre fantasi sekaligus komedi romantis, drama My Roommate Is A Gumiho ini berasal dari cerita Webtoon. Lee Dam (Lee Hyeri) adalah seorang mahasiswa yang harus berurusan dengan makhluk aneh (Gumiho) tersebut karena ketidaksengajaannya menelan manik rubah milik Shin Woo-yeo (Jang Ki-yong).
3. May I Help You?
BACA JUGA: Rizky Billar Ngaku Cemburu Lesti Kejora Minta Pegangan Tangan dengan Rangga Azof
Series drama terakhir yang dibintangi Lee Hyeri sebelum kembali beraksi dalam film layar lebar Victory adalah drama berjudul May I Help You? Berperan sebagai Baek Dong-joo, Lee Hyeri menjadi wanita yang memiliki kemampuan untuk melihat dan bicara dengan orang yang sudah meninggal. Pekerjaan Dong-joo adalah sebagai direktur pemakaman.
Supaya harinya tidak ditimpa dengan hal-hal buruk dan kesialan, Baek Dong-joo patut mengabulkan keinginan para arwah orang meninggal yang meminta bantuannya. Ayo ikuti perjalanan Dong-joo menuruti perintah para arwah!
Itu dia tiga series drama yang dibintangi oleh Lee Hyeri. Yuk saksikan sambil menunggu film layar lebarnya tayang!