Girl group aespa baru saja resmi melakukan comeback lewat mini album ketiga bertajuk 'My World' dengan lagu utama 'Spicy' pada tanggal 8 Mei 2023 kemarin.
Merayakan comeback album terbaru, Karina, Giselle, Winter, dan Ningning kini memulai sejumlah kegiatan promosi seperti mengunjungi siaran radio, tampil di sejumlah program variety show, hingga tampil di ajang music show atau panggung musik mingguan.
Mengutip dari Naver pada Kamis (11/5/2023) aespa akan memulai penampilan perdana mereka di panggung musik mingguan dengan menghadiri program Mnet 'M Countdown' pada tanggal 11 Mei 2023.
Selanjutnya, aespa juga dijadwalkan hadir di program KBS 2 TV 'Music Bank' pada tanggal 12 Mei 2023, MBC 'Music Core' pada tanggal 13 Mei 2023, hingga SBS 'Inkigayo' pada tanggal 14 Mei 2023.
Secara khusus aespa akan membawakan lagu utama mereka bertajuk 'Spicy' untuk pertama kalinya di ajang musik mingguan.
Selain lagu utama 'Spicy', aespa juga akan menampilkan b-side track 'Salty & Sweet' di ajang Mnet 'M Countdown', serta 'Music Core'. Mereka juga akan menampilkan lagu 'Thirsty' di ajang 'Music Bank'.
Lagu utama 'Spicy' merupakan lagu dengan genre dance yang menampilkan suara synth bass yang kuat, serta dinamika ketukan musik.
Penampilan untuk lagu utama 'Spicy' diharapkan menarik perhatian para penggemar dengan menampilkan gerakan unik seperti mencelupkan satu jari ke dalam saus pedas kemudian mencicipinya.
Outfit keren serta ekspresi sensual dari para member aespa dalam menampilkan gerakan tarian lagu 'Spicy' juga menjadi highlight yang dinantikan para penggemar untuk promosi di ajang musik mingguan kali ini.
Selain itu, para penggemar juga sudah tidak sabar untuk menyaksikan penampilan lagu b-side track 'Salty & Sweet' dan 'Thirsty' yang sukses mencuri perhatian para penggemar sejak kedua lagu tersebut ditampilkan di konser pertama aespa 'SYNK: HYPER LINE' beberapa waktu yang lalu.
'Salty & Sweet' dan 'Thirsty' juga menjadi lagu b-side track yang banyak dibicarakan para penggemar sejak track video dari kedua lagu tersebut diunggah di akun YouTube aespa.
Wah, makin tidak sabar menantikan penampilam aespa di ajang musik mingguan dengan lagu baru mereka.