Film menegangkan tidak hanya tentang hantu dan psikopat saja. Namun, film tentang ular juga tak kalah menegangkan. Ular yang ada di dalam film-film tersebut akan menampilkan kekuatan, keganasan, bahkan ancaman-ancaman yang ditimbulkan oleh mereka.
Film tentang ular akan menawarkan pengalaman yang berbeda bagi penontonnya. Kengerian dan ketegangan akan kamu dapatkan saat melihat keganasan ular saat menyerang lawannya. Berikut ini ada beberapa film tentang ular yang bisa kamu tonton.
BACA JUGA: Lady Nayoan Diteror Setelah Bongkar Perselingkuhan Rendy Kjaernett dan Syahnaz Sadiqah
1. Anaconda (1997)
Anaconda merupakan sebuah film horor petualangan yang diperankan oleh Jennifer Lopez, Ice Cube, Jon Voight, Eric Stoltz, Jonathan Hyde, dan Owen Wilson. Cerita film ini mengikuti kru film dokumenter yang sedang melakukan eksplorasi di hutan Amazon. Mereka ditawan oleh seorang pemburu ular yang sedang mencari anaconda raksasa yang legendaris.
Meskipun film ini mendapat banyak kritik negatif, namun berhasil meraih kesuksesan di box office. Satu fakta menarik yang terkait dengan film ini adalah saat pengambilan salah satu adegan, terjadi gangguan listrik yang menyebabkan kontrol pada anaconda animatronik menjadi rusak, sehingga ular tersebut kehilangan kendali.
2. Sssssss (1973)
Sssssss adalah sebuah film fiksi ilmiah yang mengisahkan tentang seorang mahasiswa yang bekerja sebagai asisten laboratorium seorang ilmuwan. Dia membantu ilmuwan tersebut dalam mengembangkan serum untuk mengubah manusia menjadi ular.
Menariknya, film ini termasuk salah satu dari sedikit film pertama yang menggunakan ular animatronik sebagai pengganti ular hidup. Film ini menampilkan Dirk Benedict sebagai pemeran utama dan berhasil mendapatkan nominasi dalam kategori Best Science Fiction Film dari Academy of Science Fiction.
3. Lake Placid vs. Anaconda (2015)
Film Lake Placid vs. Anaconda mendapat banyak ulasan negatif dari kritikus karena beberapa alasan. Film yang dibintangi oleh Corin Nemec, Yancy Butler dan Robert Englund adalah crossover antara seri film Anaconda dan Lake Placid, dan merupakan installment kelima dari kedua seri tersebut.
Lake Placid vs. Anaconda menceritakan tentang sebuah desa yang terletak di dekat danau yang terkenal dengan keberadaan buaya raksasa. Namun, ketika para ilmuwan mencoba mengirimkan ular anaconda raksasa ke fasilitas penelitian di dekatnya, ular tersebut berhasil melarikan diri dan berakhir di danau yang dihuni oleh buaya raksasa.
4. Snakes on a Plane (2006)
Pecinta film-film menegangkan wajib nonton Snakes on a Plane. Film ini berkisah tentang sekelompok penumpang yang terjebak di dalam pesawat komersial yang diambil alih oleh sekelompok ular berbisa yang dilepaskan oleh seorang pembunuh bayaran yang ingin membunuh seorang saksi penting.
Situasi tersebut membuat seluruh penumpang tegang dan ketakutan. Mereka harus berjuang untuk bertahan hidup dan mencari cara untuk mengatasi serangan ular tersebut. Kamu akan dibuat merinding saat melihat ular-ular tersebut menyerang penumpang.
5. New Alcatraz (2001)
Film New Alcatraz atau dikenal juga dengan judul Boa mengisahkan tentang sebuah penjara dengan tingkat keamanan tertinggi yang terletak di tengah Antartika. Saat sebuah operasi pengeboran berlangsung, secara tidak sengaja seekor ular konstriktor raksasa yang telah terjebak dalam batu selama jutaan tahun berhasil lolos.
Ular tersebut kemudian menyerang penjaga dan narapidana di dalam penjara, menyebabkan banyak korban jiwa. Hanya sedikit orang yang berhasil bertahan hidup dari serangan ular tersebut.
Film mana yang akan kamu tonton terlebih dahulu? Film tentang ular tersebut akan membuat penontonnya menjerit ketakutan. Kamu bisa menonton film-film tersebut bersama teman atau keluarga.