Sule beberapa waktu lalu tengah berseteru dengan sang mantan istri, Nathalie Holscher. Menurut Nathalie Holscher, Sule dinilai kurang peduli dengan anak mereka, Adzam.
Hal itu mulai dari anggapan Sule yang lebih mementingkan pekerjaan dibanding Adzam, hingga pemberian nafkah Rp25 juta perbulan yang dinilai terlalu kecil.
Sule sendiri sempat memilih diam berulang kali disindir oleh Nathalie Holscher. Namun kini, Sule tampaknya ikut memberikan sindiran kepada sang mantan istri.
Hal itu lantaran Sule membagikan foto masa lalunya ketika belum bekerja sebagai pelawak di dunia hiburan tanah air.
Melalui akun Instagramnya, Sule mengunggah foto ketika ia bermain alat musik tradisional, kendang, dalam sebuah acara hajatan.
Sule lalu menyampaikan bahwa kala itu dirinya bekerja sebagai penabuh kendang untuk menghidupi anaknya.
“Jaman dulu nyari duit buat susu @rizkyfebian, sekarang itu anak udah bisa nyari duit sendiri, tak terasa mat aini berderai air hujan,” ucap Sule dikutip dari akun Instagram @ferdinan_sule pada Senin (17/07/2023).
Kendati hal tersebut membuat terharu, namun Sule tetap menyematkan candaan di captionnya dengan menulis "berderai air hujan" dan bukan "berderai air mata".
Sementara itu, Rizky Febian yang disebut oleh Sule ikut membalas unggahan tersebut dan menyampaikan rasa kasih sayangnya kepada sang ayah.
"Love u ayah," balas Rizky Febian di kolom komentar.
Unggahan itu seketika ramai dibanjiri beragam tanggapan di kolom komentar. Kebanyakan langsung menyentil Nathalie Holscher dan keluhannya yang menyebut nafkah Rp25 juta perbulan terlalu kecil untuk Adzam.
"Ini menandakan Rp25 juta cukup kok, malah lebih. Tergantung gaya hidup emaknya," tulis @yen***.
"Kasih paham mantan bini yang bilang 25 juta nggak cukup. Suruh kerja kang jangan ngandelin," timpal @yul***.
"Mbak Nath, jangan bilang 25 juta nggak cukup ya buat kebutuhan anak sebulan. Takut jadi kufur nikat dan nikmat rezeki dicabut sama yang ngasih," tutur @rac***.
"Definisi nyinyir si Nathalie Holscher, yang serba pengen instan dapet duitnya dengan alibi susu anak, kebutuhan anak, padahal mah bakal kebutuhan emaknya," ujar @mikh***.
"Simpan foto yang sekarang lagi manggung kang, ntar kalau Adzam dah gede bikin story zaman baheula nyari duit buat susu Adzam 25 juta sebulan tapi maish dikomplenin," imbuh @sur***.