4 Rekomendasi Drama Bertema Kriminal Terbaru, Penuh Teka-Teki

Aulia Hafisa | Muhammad Hafizh Ramadhan
4 Rekomendasi Drama Bertema Kriminal Terbaru, Penuh Teka-Teki
Rekomendasi drama korea - Miraculous Brothers (instagram.com/jtbcdrama)

Dari banyaknya tema mengenai kriminal yang diadaptasi jadi drama bergenre thriller crime terbaru, salah satunya adalah drama thriller crime yang mengisahkan tentang peristiwa kriminal pembunuhan. Ada yang bercerita tentang peristiwa pembunuhan berantai dan dibuat sebagai kasus bunuh diri. 

Berikut ini adalah 4 rekomendasi drama bertema kriminal terbaru. 

1. Shadow Detective season 2

Shadow Detective 2 (instagram.com/disneypluskr)
Shadow Detective 2 (instagram.com/disneypluskr)

Setelah pada musim pertamanya mesti jadi tersangka dari suatu peristiwa pembunuhan teman dekatnya, Shadow Detective 2 mengisahkan tentang pencarian pelaku di balik peristiwa itu. Seorang detektif disangka menjadi sosok yang membunuh temannya usai memperoleh suatu telepon misterius dan ia terjebak.

Pada musim keduanya ini, detektif tersebut mulai mencari orang yang menjebak dirinya itu usai dapat membuat polisi percaya kalau ia bukan pelaku dari peristiwa pembunuhan tersebut. Sang detektif dalam pencarian tersebut nantinya pun akan menginvestigasi pelaku sebenarnya terhadap kasus yang menjerat namanya itu. 

2. Longing for You

Longing for You (instagram.com/channel.ena.d)
Longing for You (instagram.com/channel.ena.d)

Peristiwa pembunuhan yang dikisahkan dalam Longing for You yaitu pembunuhan berantai yang terjadi di Woojin, pihak polisi pun mengamankan sosok pemuda yang terduga menjadi pelaku pembunuhan. Akan tetapi, ternyata dugaan tersebut tidak benar dan akhirnya pemuda itu dilepaskan. 

Tapi, tidak lama usai dibebaskan, pemuda tersebut mati dibunuh oleh sosok yang tidak dikenal. Diketahui sang pembunuh berantai sebetulnya yang memang tidak tertangkap, lalu membunuh pemuda itu. 

3. Revenant

Revenant (instagram.com/sbsdrama.official)
Revenant (instagram.com/sbsdrama.official)

Drama yang memadukan genre kriminal dan supranatural ini mengisahkan tentang berbagai peristiwa bunuh diri yang disebut janggal oleh pihak kepolisian lantaran terdapat jejak yang sama. Setiap orang yang didapati bunuh diri kerap mempunyai ciri-ciri yang serupa yaitu luka semacam cengkeraman pada lengan tangannya. 

Walaupun didapatkan dengan kondisi yang telah diyakini menjadi kasus bunuh diri, tapi polisi menyangka itu semua adalah suatu peristiwa pembunuhan berantai yang pelakunya masih belum diketahui. 

4. Miraculous Brothers

Miraculous Brothers (instagram.com/jtbcdrama)
Miraculous Brothers (instagram.com/jtbcdrama)

Sama halnya dengan Revenant yang juga diawali dari ditemukannya peristiwa bunuh diri, kedua korban yang diduga kasus bunuh diri dalam Miraculous Brothers pun meninggalkan jejak yang serupa dan tampak aneh. Mereka berdua didapati dalam kondisi terdapat botol kecil yang isinya serpihan kayu dalam mulut dan sudah dilakban.

Dua korban yang tewas tersebut pun sama-sama menjadi pelaku kejahatan yang mempunyai kuasa dan uang hingga tidak dapat disentuh oleh hukum, kasus pembunuhan tersebut saat ini pun masih dalam proses investigasi polisi. 

Itulah 4 rekomendasi drama bertema kriminal terbaru, mana yang sudah kamu tonton?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak