Nama Alshad Ahmad belakangan ini sering disebut-sebut usai anak harimau bernama Cenora yang dipeliharanya mati. Walau masih belum diketahui penyebab kematian anak harimau tersebut, namun netizen keburu menyerbu sepupu Raffi Ahmad itu dengan berbagai hujatan dan statement negatif.
Mengetahui namanya menjadi viral usai berita kematian anak harimau tersebut, Alshad akhirnya buka suara. Melalui unggahan story di Instagramnya, Alshad membuat surat terbuka yang ditujukan untuk seluruh masyarakat Indonesia.
"Melalui surat terbuka ini, terlebih dahulu saya menyampaikan ucapan terima kasih dari hati yang paling dalam kepada seluruh masyarakat atas semua perhatian termasuk saran maupun kritik yang disampaikan kepada saya terkait peristiwa kematian Cenora yang terjadi beberapa hari lalu," tulis Alshad mengawali surat terbuka itu Pada Jumat, (28/7/2023)
Alshad mengungkapkan jika kematian Cenora merupakan hal tersedih yang harus terjadi dan tidak bisa dihindari. Walaupun Alshad sudah mengupayakan semaksimal mungkin untuk memberikan penyembuhan bagi Cenora, namun upaya tersebut gagal dan menyebabkan dirinya harus kehilangan Cenora selamanya.
YouTuber tersebut menerima seluruh masukan dan kritik dari seluruh masyarakat Indonesia yang ditujukan padanya. Akan tetapi dia tidak bisa menerima jika kritikan tersebut sudah menjurus pada fitnah dan tuduhan yang tidak bertanggungjawab. Terlebih lagi menurut Alshad, kritik yang disampaikan padanya sangat tidak etis.
"Pada akhirnya sebagian dari kritik yang disampaikan kepada saya tersebut menurut saya sudah bukan lagi merupakan bentuk kritik melainkan telah menjadi tuduhan atau fitnah yang sangat kejam dan merugikan nama baik saya. Hal ini antara lain mengenai adanya sejumlah pernyataan atau komentar yang secara terang-terangan telah menuduh atau memfitnah saya sebagai "PEMBUNUH" Cenora," jelas Alshad
Surat terbuka Alshad Ahmad
Selain itu Alshad meminta agar masyarakat juga harus mengetahui bahwa kematian satwa itu tidak hanya terjadi di penangkaran miliknya saja. Bahkan penangkaran satwa di luar negeri juga pernah mengalami hal serupa sehingga Alshad berharap agar seluruh informasi bisa didapatkan dari manapun tanpa harus menjudge dirinya terlebih dahulu.
Surat terbuka Alshad Ahmad
Atas dasar kritikan yang dianggap sudah sangat keterlaluan itu, maka pihak Alshad meminta agar seluruh komentar negatif dan tuduhan yang tak sesuai agar segera dihapuskan. Jika masih terdapat fitnah dan tuduhan yang tak sesuai, maka pihaknya tidak segan untuk menjerat para penyebar fitnah dengan UU ITE.
Alshad juga menekankan bahwa perihal legalitas dan perizinan serta lokasi penangkaran satwa yang dimiliki Alshad sudah pernah diinformasikan sebelumnya, sehingga pihaknya tidak perlu lagi menunjukkan kembali dalam surat terbuka yang dibuatnya itu.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS