Yeom Hye Ran telah membuktikan kemampuan aktingnya yang solid melalui drama Korea yang tayang bersamaan tahun ini, yakni The Uncanny Counter 2 dan Mask Girl.
AsianWiki melansir pada Selasa (22/8/2023) The Uncanny Counter 2 tayang perdana pada Sabtu (29/7/2023) dan diperkirakan tamat pada Minggu (3/9/2023). Dalam drama Korea ini, Yeom Hye Ran berperan sebagai Chu Mae Ok, salah satu 'Counter' yang memiliki kemampuan untuk menyembuhkan luka.
Sedangkan Mask Girl, rilis di Netflix pada Jum'at (18/08/2023) dengan total tujuh episode. Di serial ini, Yeom Hye Ran berperan sebagai Kim Kyung Ja, ibu dari Joo Oh Nam (Ahn Jae Hong) yang pemarah.
Berkat kemampuan aktingnya di dua drama Korea tersebut, Yeom Hye Ran meninggalkan kesan pengaruh yang kuat di hati para penonton. Jika kamu belum puas melihat aktingnya yang memukau di The Uncanny Counter 2 dan Mask Girl, inilah tiga drama Korea Yeom Hye Ran yang lainnya seperti dilansir dari KDramaStars.
1. Guardian: The Lonely and Great God/ Goblin
Jika kamu adalah penggemar berat drama Korea, kemungkinan besar kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan wajah aktris yang satu ini. Yeom Hye Ran muncul dalam drama Korea legendaris, Guardian: The Lonely and Great God atau lebih dikenal dengan judul Goblin.
Dibintangi Gong Yoo dan Kim Go Eun, Goblin mengisahkan pertemuan antara goblin dengan seorang wanita yang menjadi pengantinnya. Yeom Hye Ran menjelma menjadi bibi Ji Eun Tak (Kim Go Eun), yang bernama Ji Yeon Suk.
Ji Yeon Suk menjadi salah satu karakter yang paling dibenci dalam drama Korea tersebut karena kepribadiannya yang jahat dan sikapnya yang kasar.
2. The Most Beautiful Goodbye
Pada tahun 2017, Yeom Hye Ran membuat penonton menangis melalui drama Korea The Most Beautiful Goodbye bersama Won Mi Kyung. Drama Korea ini bercerita tentang seorang ibu yang rela berkorban dengan menghabiskan hidupnya untuk bekerja demi menafkahi keluarganya yang tidak tahu terima kasih.
Ketika dia didiagnosis menderita kanker, keluarganya dikumpulkan untuk merawatnya selama hari-hari terakhirnya. Yeom Hye Ran berperan sebagai saudari ipar Kim In Hee (Won Mi Kyung) yang bernama Shin Yang Soon.
3. Lawless Lawyer
Pada tahun 2018, Yeom Hye Ran memancarkan aura femme fatale melalui drama Korea Lawless Lawyer. Dibintangi Lee Joon Gi dan Seo Ye Ji, Drama Korea ini menggambarkan balas dendam seorang pengacara. Yeom Hye Ran menghidupkan karakter Nam Soon Ja, asisten dan tangan kanan wanita milik Cha Mook Sook (Lee Hye Young).
Itulah tiga drama Korea yang dibintangi Yeom Hye Ran. Drama Korea mana yang ingin kamu tonton?