Drama China dengan genre romantis memang selalu menjadi favorit para penonton. Selain karena alur cerita yang ringan namun setiap adegannya mampu membuat penonton kesengsem hingga baper.
Meskipun ada juga intrik antara karakter di drama itu sendiri, namun hal itu justru sebagai bumbu dari alur cerita. Tak jarang beberapa drama China romantis tersebut menjadi trending di sosial media.
Hal ini karena selain alur cerita, para aktor yang bermain juga ikut andil. Nah, berikut 5 drama China yang romantis dan trending di sosial cocok ditonton selama akhir pekan!
1. Hidden Love
Hidden Love menceritakan tentang kisah romansa antara Sang Zhi (Zhao Lusi) dengan Duan Jia Xu (Chen Zhe Yuan). Sebelumnya mereka sudah saling mengenal sejak Sang Zhi masih kecil. Saat itu Duan Jia Xu sering bermain ke rumahnya, karena ia adalah teman dari kakaknya.
Meski beda usia 5 tahun, namun Sang Zhi menyukai Duan Jia Xu sejak kecil. Akan tetapi suatu hari mereka kehilangan kontak, hingga beberapa tahun kemudian Sang Zhi kuliah di kota Duan Jia Xu. Pertemuan kali ini lebih dekat dan intim. Selama proses pertemuan tersebut, benih-benih cinta diantara keduanya timbul.
2. Here We Meet Again
Here We Meet Again mengisahkan tentang putri tertua CEO dari Grup Donghe, yang bernama Xiang Yuan (Wu Qian). Ia ditugaskan untuk menyelamatkan cabang perusahaan di Xian dari kebangkrutan. Pada saat ia bekerja di cabang perusahaan, Xian Yuan bertemu Xu Yan Shi (Zhang Bin Bin).
Xu Yan Shi merupakan orang yang disukai Xia Yuan sewaktu sekolah. Saat bertemu kembali, Xiang Yuan berusaha menyelamatkan cabang perusahaan, sedangkan Xu Yan Shi mengalami masalah di tempat kerjanya tersebut. Meski mengalami ketidakadilan, Xu Yan Shi bertekad mengejar mimpinya menjadi insiyur navigasi.
Dalam proses saling menggapai mimpi dan harapan, Xu Yan Shi dan Xiang Yuan menjadi dekat. Hingga keduanya saling mendukung dalam mengejar impian sekaligus menumbuhkan perasaan satu dengan lainnya.
3. Fireworks of My Heart
Drama China Fireworks of My Heart mengisahkan tentang persahabatan dan cinta yang terjalin diantara Song Yan (Yang Yang) dan Xu Qin (Wang Churan). Namun mereka harus dipaksa berpisah oleh orang tua Xu Qin saat mereka kecil. Setelah sepuluh tahun kemudian, mereka dipertemukan kembali menjadi petugas pemadam kebakaran dan dokter IGD.
Karena pekerjaan mereka berdampingan, hingga akhirnya Song Yan dan Xu Qin sering bertemu. Pada pertemuan kali ini, mereka lebih berani menghadapi tantang dan menjadi dewasa dalam bersikap. Hingga akhirnya mereka memutuskan untuk merajut kisah asmara yang telah terjalin sewaktu mereka masih kecil.
4. Love Me Like I Do
Love Like I Do menceritakan tentang pertemuan pertama kali antara Liu Xi Lai (Liu Yin Jun) dan Tian Tian (Zhang Mu Xi). Pertemuan keduanya bisa diibaratkan bak meteor yang jatuh ke bumi. Hal ini karena Tian Tian bisa membuat Xi Lai untuk tidak jatuh pingsan. Terlebih desainer Tian Tian juga dijiplak oleh karyawan perusahaan Xi Lai.
Hingga akhirnya Tian Tian pun diangkat menjadi karyawan sekaligus asisten pribadi Xi Lai. Hubungan yang awalnya kurang berjalan baik, menjadi lebih dekat. Hingga menumbuhkan perasaan diantara Tian Tian dan Xi Lai.
5. Perfect Mismatch
Perfect Mismatch mengisahkan tentang biasa dari pedesaan namun mahir dalam bela diri, yang bernama Shi Hua Hua (Rain Lu). Dalam perjalanannya ke sebuah kota, dirinya tak sengaja menjadi juru bicara dari perusahaan. Selain itu Shi Hua Hua juga berhasil menyelamatkan seorang CEO yang bernama Zhou Zhifei (Luo Zheng).
Zhou Zhifei terlibat perseteruan keluarga, serta memiliki trauma tersendiri. Hal ini membuat Shi Hua Hua akhirnya menemani Zhou Zhifei untuk mengobati trauma yang dimiliki oleh Zhifei. Pertemuan yang intens, berhasil menumbuhkan benih-benih cinta diantara mereka berdua. Bagi kamu yang ingin menonton drama China romantis di atas dan menghabiskan akhir pekan, kamu bisa menyaksikannya di platform streaming Youku, iQIYI dan WeTV ya!