4 Drama Korea Self Healing Populer, Cocok Ditonton di Akhir Pekan!

Hikmawan Firdaus | A Ratna Sofia S
4 Drama Korea Self Healing Populer, Cocok Ditonton di Akhir Pekan!
Poster drama Korea Hometown Cha Cha (soompi)

Drama Korea selalu menghadirkan berbagai alur cerita dan genre yang beragam. Mulai dari romantis, thriller hingga self healing dengan pesan yang positif dan penuh makna. Bahkan genre self healing bisa membuat kita menghilangkan overthinking saat menontonnya. 

Baik itu latar belakang suasana di drama tersebut, hingga alur ceritanya yang menyentuh. Ataupun kisah masa muda yang tidak peduli dengan apapun, sehingga bisa membuat para penonton terjauh dari overthinking. Nah, berikut 4 drama self healing yang cocok buat kamu tonton untuk menghilangkan overthinking, yuk disimak!

1. Reply 1988

poster drama Korea Reply 1988 (soompi)
poster drama Korea Reply 1988 (soompi)

Reply 1988 memang cocok bagi yang mengilangkan overthinking, karena drama Korea ini menceritakan tentang ikatan sebuah keluarga yang memiliki cerita sederhana dan hangat tentang beberapa keluarga yang tinggal dalam satu lingkungan yang bernama Samundong. Melalui drama ini, para penonton diajak untuk merasakan berbagai emosi mulai haru hingga sedih.

Mengisahkan lima keluarga yang tinggal di lingkungan Samundong. Kelima anak dari keluarga tersebut menjalin persahabatan, begitu pula dengan orang tua mereka. Selain itu drama Reply 1988 menampilkan berbagai adegan hangat serta interaksi keseharian antar tetangga, keluarga, sahabat yang menyentuh. Drama ini menutup penayangannya dengan perolehan rating hingga 9,2 di IMDb.

2. Because This is My First Life

poster drama Korea Because This is My First Life (soompi)
poster drama Korea Because This is My First Life (soompi)

Because This is My First Life menceritakan tentang seorang wanita bernama Ji Ho (Jung So Min) yang melakukan pernikahan kontrak dengan Nam Si Hee (Lee Min Ki). Drama ini juga banyak mengusung tentang persahabatan, keluarga dan percintaan. Bahkan kisah cinta antara sahabat yang bermain di drama ini juga saling terhubung. 

Drama ini memberikan kisah perjalanan hidup antara Ji Hoo dan Nam Si Hee, baik kehidupan pribadi, keluarga, pekerjaan hingga hubungan percintaan. Drama ini menutup penayangannya dengan perolehan rating hingga 8,1 di IMDb.

3. Hometown Cha Cha

Poster drama Korea Hometown Cha Cha (soompi)
Poster drama Korea Hometown Cha Cha (soompi)

Salah satu drama Korea populer yang cocok untuk menghilangkan overthinking adalah Hometown Cha Cha. Drama ini mengikuti kisah seorang dokter gigi wanita bernama Yoon Hye Jin (Shin Min Ah) yang harus terbiasa hidup di kota kemudian pindah ke sebuah desa di tepi laut Gongjin.

Hal ini lantaran ia terlibat masalah di tempat kerjanya, sehingga mengharuskan ia mengundurkan diri dari pekerjaannya. Setelah ia tinggal di Gongjin, Hye Jin bertemu dengan seorang pria pengangguran bernama Kim Du Shik (Kim Seon Ho). 

Warga sekitar terlihat sangat mengagumi dan menghormati pria itu, dan memanggilnya dengan Mr. Hong. Drama ini tidak hanya berfokus pada kisah cinta antara Kim Du Shik dengan Yoon Hye Jin. Namun juga kehidupan sosial dan masyarakat sekitar yang tinggal di desa Gongjin yang penuh kehangatan dan kekompakan. Menutup penayangannya, Hometown Cha Cha memperoleh rating hingga 8,2 di IMDb.

4. One Day Off

Poster drama Korea One Day Off (soompi)
Poster drama Korea One Day Off (soompi)

Drama terakhir tentang self healing sehingga cocok untuk menghilangkan overthinking adalah One Day Off. Drama ini berlatar belakang tahun 1990an dan berfokus pada kehidupan Park Ha Kyung, seorang wanita yang mengajar sastra Korea di sekolah menengah di sebuah perdesaan.

Untuk melarikan diri dari kehidupan sehari-hari, ia akhirnya memutuskan untuk melakukan perjalanan setiap hari Sabtu. Selama melakukan perjalan satu hari, Park Ha Kyung bertemu dengan berbagai macam orang, makan berbagai jenis makanan, dan pergi ke daerah pinggiran Kota.

Hingga akhirnya Park Ha Kyung menyadari dia bisa menerima kenyamanan dan empati dari perjalanan yang telah dia lakukan. One Day Off menutup penayangannya dengan perolehan rating 8,4 di IMDb. Nah, dari keempat drama self healing di atas mana nih yang sudah kamu tonton?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak