Usung Konsep Berbeda, WayV Rilis Detail 2 Lagu B-side di Album On My Youth

Hayuning Ratri Hapsari | Fitri Suciati
Usung Konsep Berbeda, WayV Rilis Detail 2 Lagu B-side di Album On My Youth
Boy group WayV. (Twitter/WayV_official)

Menyambut comeback full album kedua bertajuk 'On My Youth' pada tanggal 1 November 2023 mendatang, WayV telah membagikan sejumlah jadwal teaser, sekaligus beberapa spoiler menarik untuk menambah antisipasi para penggemar. 

Kali ini mereka membagikan spoiler mengenai detail dari 2 lagu b-side track yang akan ada dalam full album kedua 'On My Youth' nantinya. 

Mengutip dari website smentertainment.com pada Kamis (19/10/2023), lagu b-side track pertama yang diperkenalkan WayV kepada penggemar yakni lagu bertajuk 'No One But You'. 

'No One But You' merupakan lagu pop dengan tempo medium. Lagu ini menyuguhkan perasaan manis tentang kehidupan sehari-hari yang bahagia dengan seseorang yang dicintai.

Bertolak belakang dengan suasana romantis pada lagu 'No One But You', b-side track lagu ke-2 bertajuk 'INVICIBLE' menunjukkan semangat yang kuat dan berbicara tentang masa depan WayV.

'INVICIBLE' merupakan lagu bergenre hip-hop yang akan menunjukkan semangat dan kekuatan WayV sebagai grup yang selalu menampilkan yang terbaik, dan memiliki keinginan kuat dan selalu bekerja keras menghadapi situasi apa pun di masa depan. 

Secara kesuluruhan full album kedua WayV bertajuk 'On My Youth' mengusung konsep timeline masa muda dan menceritakan tentang momen masa muda para member. 

Untuk mengajak para penggemar menyelami momen masa muda mereka bersama WayV, track video dari 2 lagu b-side di atas juga akan dirilis malam ini, pada 19 Oktober 2023, pukul 22.00 KST, di kanal Bilibili WayV. 

Bilibili sendiri merupakan sebuah situs web berbagi video bertema animasi, komik dan permainan yang berbasis di Tiongkok, di mana para pengguna dapat mengajukan, melihat dan menambahkan subjudul komentar pada video-video.

Secara khusus, track video dari b-side 'No One But You' dan 'INVICIBLE' akan menceritakan kisah tentang emosi yang dirasakan oleh member WayV di masa muda mereka sekarang ini. Diharapkan dapat menarik perhatian dan antisipasi dari para penggemar tentang kisah seperti apa yang akan mereka ceritakan.

Melalui 2 buah track video dengan konsep dan genre bertentangan, WayV akan menyuguhkan sisi emosional dan harmonisasi lagu yang berkaitan dengan perasaan muda-mudi saat ini.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak