Nama Regina Phoenix belakangan ini memang sedang ramai diperbincangkan di media sosial lantaran hubungannya dengan Okin. Ia merupakan kekasih dari Niko Al Hakim alias Okin, mantan suami dari Rachel Vennya.
Meski Regina Phoenix adalah kekasih Okin dan Rachel Vennya adalah mantan istri Okin, keduanya justru memperlihatkan keakraban. Melalui salah satu video yang diunggah oleh Rachel Vennya di instastory akun pribadinya, terlihat Rachel yang tengah memperkenalkan Regina kepada dua anaknya, yakni Chava dan Xabiru.
Pada video singkat yang diunggah kembali oleh akun TikTok @lilislsnmwti beberapa waktu yang lalu, terlihat momen ketika Regina berkenalan dengan Chava dan Xabiru. Kedua anak Rachel Vennya dan Okin ini terlihat malu-malu pada awalnya.
BACA JUGA: Okie Agustina Bongkar Alasan Gunawan Dwi Cahyo Jatuhkan Talak, Demi Pilih Wanita Lain?
“Ade Chava, sini salim dulu sama Onty nya,” ujar Rachel Vennya memanggil sang anak perempuan untuk mendekat dan salim serta berkenalan dengan Regina Phoenix.
Chava pun mendekati Regina dan salim dengan malu-malu. Regina sendiri terlihat sangat ramah dan menyambut Chava serta Xabiru dengan riang.
Melihat momen ini, para netizen dan warganet pun ramai memberikan tanggapan serta reaksi mereka.
“Dua cewek yang sama-sama cantik, tulus, sabar, dan baik banget tapi kenapa cowoknya harus Okin,” ujar seorang netizen dengan nama akun @a***.
BACA JUGA: Usai Klarifikasi Sebarkan Chat Kasar Fuji, Hay Tje Malah Kepergok Nangis: Panik?
Ada juga yang kagum dengan sikap Rachel yang ramah dan welcome terhadap Regina serta bersedia memperkenalkan kedua anaknya kepada kekasih mantan suaminya itu.
“Rachel sebaik itu anjer, padahal kalo dari sisi belom ngenalin pasangan ke anak anaknya, tapi mungkin karena Eginnya juga sebaik itu orangnya,” ujar netizen lainnya dengan nama akun @c*** g***.
“Egin mah baik banget, positif vibes, trus ka Rachel juga welcome banget,” komentar pemilik akun @A***.
Para netizen juga memuji attitude Regina yang dinilai terlihat baik dan tulus.
“Dari cara Egin duduk gitu nyesuain sama Chava Xabiru aja keliatan attitudenya gak main main,” ujar pemilik akun @n***.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS