Deddy Mahendra Desta alias Desta menegur akun media sosial resmi Partai Amanat Nasional (PAN) yang mencomot video dan fotonya tanpa izin. Teguran tersebut disampaikan langsung oleh Desta melalui kolom komentar unggahan PAN.
Desta meminta agar admin dari media sosial PAN tidak mengambil foto maupun videonya tanpa izin.
BACA JUGA: Realistis! Caca Tengker dan Tasya Farasya: Hidup Tanpa Uang itu Tak Aman
"Mohon maaf dengan hormat sebelumnya kepada admin. Tanpa mengurangi respect dan hormat kepada Pak Zul," tulis Desta dikutip pada Selasa (30/1/2024).
"Tapi saya mohon jangan mengambil video atau menggunakan foto saya di atas akun partai apalagi tanpa izin," sambungnya.
Host sekaligus komedian ternama ini menyatakan bahwa dirinya tidak terafiliasi dengan PAN atau partai lainnya. Ia mendukung paslon capres-cawapres murni atas kehendak pribadi.
"Karena saya tidak terafiliasi dengan partai apapun. Dukungan saya kepada paslon siapapun pure atas nama pribadi," ungkapnya.
Desta meminta agar tegurannya segera ditindaklanjuti.
"Terima kasih sebelumnya. Mohon dimengerti dan segera ditindak lanjuti," pungkasnya.
BACA JUGA: Bridal Shower Selebgram Sarah Keihl Tuai Kritikan Pedas: Kenapa Harus Sevulgar Itu?
Sebelumnya akun TikTok PAN menggunakana nama, foto, dan video milik Desta yang memperlihatkan sang artis sedang bersama Cawapres nomor urutt 2, Gibran. Keterangan unggahan tersebut menuliskan nama sapaan Desta dengan narasi seolah memberikan dukungan pada yang bersangkutan.
"Botuna all in," bunyi keterangan dalam unggahan TikTok PAN.
Netizen sempat menyerang akun Instagram PAN usai Desta melayangkan teguran. Diketahui kini unggahan yang mencatut mantan suami Natasha Rizki tersebut kini sudah dihapus.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS