Mengulas Lirik Youth2Youth ole EPEX: Masa Muda Canggung di Dunia yang Asing Ini

Ayu Nabila | Ellyca Susetyo
Mengulas Lirik Youth2Youth ole EPEX: Masa Muda Canggung di Dunia yang Asing Ini
EPEX (Soompi)

EPEX telah merilis album yang keren pada 9 April 2024 pukul 6 sore KST bertajuk “Youth Chapter 1: YOUTH DAYS” dengan lagu utama "Youth2Youth".

“Youth2Youth” adalah lagu realistis dan relevan yang mengungkapkan pesan dari remaja ke remaja. Lagu ini terasa megah sekaligus keren sejak detik pertama.

Mulai dari lirik, musik, vokal, hingga musik video, semua dikemas baik sehingga saya sulit menemukan kekurangannya.

"Youth2Youth" menggambarkan bagaimana idealnya seorang anak muda. Sejak remaja hingga dewasa awal, sebaiknya seseorang mengetahui apa yang ia inginkan. Salah satu caranya adalah dengan mendengarkan kata hati.

Di awal video juga terlihat adegan kue ulang tahun dengan lilin angka 20 yang mewakili usia anak muda sekaligus usia para member EPEX.

Mereka juga menyebut, tidak apa-apa merasa canggung dalam mengekspresikan diri dan hiduplah dengan baik di dunia yang asing ini. Kalimat ini juga bisa berarti, ini adalah momen pertama dalam hidup.

Sehingga wajar bila kita tidak langsung bisa dalam menjalani sesuatu. Namun tetaplah menjadi orang baik dalam prosesnya.

Masa muda juga bisa menjadi waktu untuk bersinar lebih terang. Menjadi lebih besar dan jernih. Hal ini bisa diartikan untuk menjadi sosok yang lebih sukses sekaligus dewasa secara mental.

Meski tidak tahu harus kemana, tapi EPEX juga menyebut mereka tahu bahwa harus pergi. Masa muda memang identik dengan pencarian jati diri. Namun meski masih bimbang, tapi teruslah melangkah dan jangan diam di tempat.

"Youth2Youth" benar-benar terasa menenangkan dan adiktif. Setiap baitnya terasa bermakna. Sehingga lagu ini bisa menjadi penghibur sekaligus penyemangat bagi setiap anak muda.

Namun lagu ini juga bisa menjadi pengingat bagi pendengar yang sudah kepala 3 untuk terus memiliki jiwa muda.

Seperti dalan lirik: "Enjoying it is a deviation, being fierce is everyday life. So when you're young, you don't know you're young. Never get down, try to keep going".

Terkadang kita memang suka 'sok tua'. Padahal kita masih muda dan masih pantas untuk terus mengeksplor hal baru. Jangan sia-siakan waktumu dan teruslah melangkah. Karena kamu bersinar lebih terang dari siapa pun.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak