Sineas Korea memang tak pernah ada matinya dalam berkarya! Akhir-akhir ini pun telah berseliweran sederet informasi berkenaan drama Korea mendatang dengan sederet genre yang beragam.
Nah, buat kamu yang penasaran soal drama yang dimaksud, berikut informasinya!
1. Trunk

Di daftar pertama ada The Trunk! Drama Netflix mendatang yang akan menampilkan chemistry ciamik antara aktor dan aktris kesayangan pecinta drakor, Gong Yoo dan Seo Hyun Jin. Drama ini mengikuti kisah tentang program biro perjodohan NM yang mengatur kehidupan pernikahan berdasarkan kontrak dengan pasangan yang diinginkan.
Noh In Ji dan Han Jeong Won adalah pasangan yang terlibat dalam kontrak pernikahan biro perjodohan NM. Suatu hari ketika melakoni program tersebut, sebuah koper misterius ditemukan dan menjadi petunjuk dari rahasia yang tersimpan di balik layanan perjodohan tersebut. Drama ini sendiri diprediksi bakal tayang bulan Desember mendatang!
2. Love on a Single Log Bridge

Selanjutnya, ada drama romansa yang bertajuk Love on a Single Log Bridge. Drama romansa satu ini berkisah tentang Seok Ji Won (Joo Ji Hoon) dan Yoon Ji Won (Jung Yu Mi ), dua insan yang saling mencintai dari semasa sekolah, namun harus berpisah karena permusuhan keluarga.
Setelah 15 tahun berpisah, takdir mempertemukan mereka kembali lewat situasi yang tak terduga. Akankah di pertemuan mereka kali ini takdir akan berpihak pada cinta keduanya? Drama ini disebut bakal tayang perdana pada bulan Desember tahun ini, lho!
3. I Can’t Live without You

Terakhir, ada I Can't Live without You, drama Korea yang mengikuti kisah tentang Han Bi, sosok yang memiliki bekas luka batin dari orang tuanya. Pengalaman pahit tersebut membuatnya sangat bergantung pada keluarga ayah tirinya, terutama Tae Rang.
Pada hari mereka memutuskan untuk berangkat ke Amerika untuk memenangkan lotere Powerball, Tae Rang menghilang tanpa jejak. Hingga tiga tahun berselang, Han Bi dan Tae Rang dipertemukan dalam hubungan mitra profesional. Drama ini juga direncanakan bakal tayang perdana Desember mendatang!
Nah, itulah tadi 3 drama Korea romansa mendatang yang kayak kamu nantikan. Semoga bisa jadi referensi kamu, ya!
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE