Mengenal Nutrisi Buah Pepaya Segar yang Bisa Memutihkan Kulit secara Alami

Hayuning Ratri Hapsari | khf syh
Mengenal Nutrisi Buah Pepaya Segar yang Bisa Memutihkan Kulit secara Alami
Ilustrasi buah pepaya (Freepik/jcomp)

Buah pepaya atau yang memiliki nama latin Carica papaya ini banyak sekali tumbuh di seluruh daerah Indonesia. Kelebihan dari buah pepaya, buah ini sangat mudah didapatkan. Menurut penuturan dr. Kevin Adrian dalam Alodokter, buah pepaya sangat kaya akan vitamin C dan vitamin A yang baik untuk kulit. Vitamin C yang ada pada buah ini lebih tinggi dibandingkan dengan buah jeruk yang diperkirakan dapat digunakan sebagai pemutih kulit alami

Bagaimana cara kerja buah pepaya sehingga bisa memutihkan kulit jika mengonsumsinya? yuk, simak penjelasan nutrisi yang ada pada buah pepaya di bawah ini.

1. Buah Pepaya Memiliki Kandungan Vitamin C

Berdasarkan penjelasan dr. Kevin Adrian, vitamin C yang ada di dalam sebuah pepaya ukuran sedang dengan berat 150 gram adalah sebanyak 88,3 miligram atau setara dengan 157 persen dari rekomendasi asupan vitamin C harian tubuh manusia, sedangkan jika dibandingkan pada jeruk hanya terkandung sekitar 69,7 miligram saja.

Bahkan, satu buah pepaya yang besar dapat mengandung 235 mg vitamin C, lebih dari jumlah vitamin C yang dibutuhkan dalam sehari.

2. Cara Kerja Vitamin C pada Kulit

Dari penjelasan bahwa vitamin C yang dianggap pemutih kulit alami, ternyata secara fakta buah pepaya memang dapat membantu dalam proses depigmentasi atau menghilangkan pigmentasi kulit, termasuk memutihkan kulit leher dan ketiak Anda.

Sesuai dengan tinjauan dr. Kevin Adrian, hal ini dikarenakan vitamin C dapat menurunkan pembentukan melanin. Kendati demikian, karena vitamin C tergolong senyawa yang tidak stabil, maka vitamin ini sering dikombinasikan dengan agen depigmentasi lainnya, contohnya kedelai dan tanaman akar manis atau licorice.

3. Cara Pemakaian Buah Pepaya Untuk Kulit

Lebih lanjut, dr. Kevin Adrian mengatakan bahwa buah pepaya juga mengandung vitamin A yang baik untuk Anda yang mengalami kerutan di wajah, jerawat, serta masalah kulit lainnya, termasuk kerusakan pada kulit akibat paparan sinar matahari.

Cara pengaplikasian buah pepaya untuk kulit, Anda bisa mencobanya dengan cara haluskan potongan buah pepaya lalu ambil air dari perasan dan basahi kapas dengan air perasan buah pepaya, lalu diamkan kapas pada wajah atau kulit yang gelap.

Demikian penjelasan cara kerja nutrisi dari buah pepaya untuk memutihkan kulit pada tubuh. Selamat mencoba!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak