10 Fakta Mengejutkan Tentang Kanker yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

Candra Kartiko | Vallencia Zhang
10 Fakta Mengejutkan Tentang Kanker yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!
ilustrasi sel kanker. (Pixabay.com)

Kanker merupakan penyebab kematian nomor dua di seluruh dunia. Penyakit ini disebabkan karena adanya pertumbuhan sel abnormal yang jumlahnya tidak terkendali di dalam tubuh. Pertumbuhan sel ini bisa merusak sel lain di dalam tubuh yang masih normal.

Pada umumnya, penyakit ini tidak memiliki gejala di awal perkembangannya dan baru akan terdeteksi setelah mencapai stadium lanjut.

BACA JUGA: Waspada! 5 Pemicu Kencing Manis yang Jarang Disadari, Milenial Wajib Tahu!

Melansir dari laman dosomething.org, ada 10 fakta mengejutkan dari kanker yang mungkin belum banyak orang ketahui. Berikut ulasannya.

1. Ada lebih dari 100 jenis kanker, dan setiap bagian tubuh dapat terkena.

2. Kanker yang paling umum menyerang pria adalah kanker prostat, paru-paru, dan kolorektal atau usus besar. Sedangkan pada wanita, 3 kanker paling umum adalah kanker payudara, paru-paru, dan kolorektal.

3. 80% dari penderita kanker di Amerika Serikat didiagnosis pada orang yang lebih tua dan berada di rentang usia 55 tahun atau lebih.

BACA JUGA: 4 Fakta Mengenai Diabetes, Penyebab Kematian 6,7 Juta Orang

3. Kanker anak menyumbang 1 persen dari semua diagnosis kanker baru. Pada tahun 2018, sekitar 15.590 anak dan remaja pada rentang usia 0 hingga 19 tahun didiagnosis menderita kanker. Meski tergolong jarang, namun kanker adalah penyebab utama kematian akibat penyakit pada anak-anak.

4. Sekitar 67% orang Amerika yang didiagnosis menderita kanker mampu bertahan hidup lima tahun atau mungkin lebih dari yang telah diperkirakan.

5. Pada tahun 2016, diperkirakan ada 15,5 juta penderita kanker di Amerika Serikat dan jumlah ini akan terus meningkat pada tahun 2026 mendatang menjadi 20,3 juta.

6. Kanker adalah penyebab utama kematian kedua secara menyeluruh yang setidaknya menyebabkan 1 dari 6 kematian di seluruh dunia.

BACA JUGA: 4 Makanan Penyebab Alergi yang Jarang Diketahui, Ada Alpukat hingga Jagung!

7. Sekitar 70% kematian akibat kanker terjadi di bagian negara yang berpenghasilan rendah dan menengah.

8. 30 sampai 50 persen dari kasus kanker dapat dicegah. Beberapa contoh perilaku yang dapat membantu mengurangi risiko kanker adalah menjaga indeks massa tubuh, rutin mengonsumsi buah dan sayuran, menghindari penggunaan tembakau, hingga membatasi penggunaan alkohol. 

9. Penggunaan tembakau adalah penyebab kanker yang paling besar. Namun, yang satu ini bisa dicegah.

10. Rokok tembakau menyumbang 30% dari semua kematian akibat kanker dan 80% dari semua kematian akibat kanker paru-paru.

Demikian 10 fakta terkait kanker yang perlu diketahui. Semoga artikel ini bermanfaat.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak