Tak Selamanya Menyehatkan, Ketahui 5 Efek Samping Minuman Isotonik

Hayuning Ratri Hapsari | Zulfah Ariyani
Tak Selamanya Menyehatkan, Ketahui 5 Efek Samping Minuman Isotonik
Ilustrasi minum minuman isotonik (Freepik/stefamerpik)

Minuman isotonik kerap dimanfaatkan oleh para atlet untuk mengembalikan cairan elektrolit yang hilang serta berguna untuk mencegah dehidrasi. Minuman ini memiliki kandungan utama yaitu karbohidrat, mineral, dan elektrolit, sehingga jenis minuman ini sangat cocok diminum setelah melakukan aktivitas yang berat. 

Meskipun dapat membantu mencegah dehidrasi, ternyata jenis minuman ini memiliki efek samping bagi kesehatan. Terlalu sering mengonsumsi minuman isotonik dapat menyebabkan munculnya berbagai macam masalah kesehatan. 

Dilansir dari laman Sehatq, berikut ini lima efek samping minuman isotonik yang perlu diwaspadai. 

1. Tidak Bisa Dikonsumsi Sembarangan

Minuman isotonik tidak boleh dikonsumsi secara sembarangan. Jenis minuman ini hanya diperuntukkan bagi orang yang melakukan aktivitas berat seperti atlet.

Jadi, jika kamu melakukan aktivitas yang tergolong ringan maka sebaiknya hindari minuman ini. Melakukan olahraga dengan intensitas ringan dan hanya mengeluarkan sedikit keringat juga tidak perlu mengonsumsi minuman isotonik. 

2. Menambah Berat Badan

Efek samping selanjutnya yang dapat ditimbulkan dari mengonsumsi minuman isotonik terlalu sering adalah berat badan bertambah. Hal ini dikarenakan, minuman isotonik dapat menambah kalori yang tidak diperlukan oleh tubuh.

Jadi, jika kamu hanya melakukan aktivitas ringan dengan sedikit kalori yang dibakar, mengonsumsi minuman isotonik justru dapat menambah berat badan, lho. 

3. Kandungan Gula Cukup Tinggi

Selain mengandung mineral yang dibutuhkan tubuh, minuman isotonik juga mengandung gula yang cukup tinggi, lho. Bahkan ada juga minuman isotonik yang memiliki kandungan gula setara dengan minuman bersoda.

Untuk mengetahui jumlah gula yang terkandung dalam minuman isotonik, kamu bisa memperhatikannya pada bagian kemasan produk. 

4. Merusak Gigi

Selain tinggi kandungan gulanya, minuman isotonik juga memiliki kandungan sodium yang tinggi. Kedua kandungan ini dapat merusak enamel gigi sehingga enamel menjadi lebih tipis dan gigi akan menjadi lebih mudah rusak serta berlubang. 

5. Mengandung Bahan Pengawet

Sama halnya dengan minuman kemasan pada umumnya, minuman isotonik juga mengandung bahan pengawet. Seperti diketahui bahwa bahan pengawet dapat membahayakan kesehatan tubuh bahkan dapat memicu terjadinya kanker. Oleh karena itu, sebaiknya hindari mengonsumsi minuman ini terlalu sering. 

Nah, itulah lima efek samping minuman isotonik yang perlu diwaspadai. Jadi, selagi kamu tidak melakukan aktivitas yang berat maka sebaiknya hindari mengonsumsi jenis minuman ini, ya. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak