Otak Jenuh Susah Menemukan Ide Tulisan? Ini 6 Kiat Refreshing Pikiran

Hernawan | Latifah ..
Otak Jenuh Susah Menemukan Ide Tulisan? Ini 6 Kiat Refreshing Pikiran
Ilustrasi di depan laptop (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Rasa jenuh biasanya timbul akibat berulang kali melakukan sesuatu yang sama. Kejenuhan juga kerap dialami penulis. Ketika itu terjadi, biasanya aktivitas menulis yang biasanya cepat bisa sangat lama selesai sehingga gak produktif.

Untuk mengatasinya, kamu butuh refreshing pikiran sehingga gak lagi kesulitan menemukan ide tulisan. Berikut akan diulas beberapa ide menyegarkan otak yang bisa kamu tiru.

1. Jalan-jalan sebentar

Saat pikiran seperti buntu, sulit sekali menemukan ide topik maupun susah banget menyusun kata-kata, cobalah segarkan pikiran dengan ke luar rumah. Coba jalan-jalan sebentar, barang 15 menit aja.

Aktivitas simpel ini biasanya cukup ampuh membuat otak kembali segar. Selain memaksa tubuhmu gerak, kegiatan jalan ini juga bisa bantu mengganti suasana baru biar gak bosan.

2. Mendengarkan musik

Hal selanjutnya yang dapat kamu lakukan untuk menyegarkan pikiran adalah mendengarkan lagu teduh atau upbeat. Namun ingat, ya, hindari lagu-lagu galau karena bisa merusak mood. Mendengarkan lagu sedih malah bisa bikin kamu semakin tertekan dan gak semangat.

3. Melihat video lucu

Sesekali boleh juga melihat video lucu untuk memancing tawa biar kamu gak mumet. Namun,  ingat, jangan kelamaan nonton videonya, ya. Keasyikan nonton video, terus kapan nulisnya?

4. Menyapa teman lama

Untuk menyegarkan otak, bisa pula dilakukan dengan menyapa teman lama. Dia pasti senang karena tanpa disangka-sangka disapa olehmu. Hal tersebut menunjukkan kalau kamu perhatian. Dan membuat orang lain senang bisa menularkan kebahagiaan, lho, kamu pun jadi ikutan bahagia.

5. Istirahat yang cukup

Nah, ini penting banget untuk menjaga agar kamu terus kreatif. Bagaimanapun tubuh dan otak butuh istirahat supaya bisa berfungsi dengan optimal.

Oleh sebab itu, sebaiknya hindari kegiatan-kegiatan gak penting, dan kelola waktumu dengan lebih baik. Dengan demikian, tugasmu bisa diselesaikan lebih cepat, dan dapat memiliki waktu istirahat yang cukup.

6. Mandi air dingin

Kalau lagi gerah, biasanya otak juga jadi sulit diajak kerja sama. Kamu bisa segarkan pikiranmu kembali dengan mandi air dingin. Tentu saja ini hanya bisa dilakukan buat yang bekerja di rumah atau yang sedang WFH.

Nah, itu dia beberapa hal yang bisa kamu tiru untuk refreshing otak. Kalau kamu sedang mengalami kebuntuan menulis, apa yang dilakukan?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak