Bagi kalian para penggemar sepak bola, tidak mungkin jika kalian tidak mengenal mantan pemain sepak bola yang berasal dari Jerman. Yap, dia adalah Mesut Ozil. Fakta yang memang membuat para penggemarnya rindu dengan dirinya adalah, kali ini ia tidak lagi ikut bertanding bergabung dengan negara Jerman, tempat kelahirannya.
Pemain yang memakai nomor punggung 10 juga pastinya memiliki alasan kuat dirinya harus meninggalkan sepak bola Jerman. Pada tanggal 1 Desember kemarin, Mesut Ozil membagikan postingan sedang berada di Qatar untuk menonton piala dunia. Dirinya hadir untuk menjadi penonton, bukan pemain.
Ozil adalah pemain yang berkualitas dan penting di dalam timnas Jerman. Negaranya juga pernah menjuarai piala dunia di tahun 2014 silam. Namun, karena ada suatu perselisihan yang melibatkan perdebatan politis, dirinya memutuskan pensiun dari timnas Jerman di tahun 2018. Dia juga pernah mengatakan bahwa ia sering disebut Jerman-Turki karena dia memang memiliki darah keturunan dari Turki. Karena hal ini, ia juga merasa dikesampingkan dan dibedakan.
Selain peristiwa tersebut, ia juga pernah dikeluarkan dari skuad sepak bola Arsenal. Tim yang erat dengan warna merah ini harus mengeluarkan Mesut Ozil lantaran beberapa alasan. Salah satunya adalah dirinya yang mendukung Muslim Uighur di China. Dirinya memutuskan meninggalkan Arsenal di tahun 2020, yaitu dua tahun setelah dirinya pensiun dari timnas Jerman.
Meskipun saat ini Mesut Ozil tidak ikut berlaga dalam piala dunia 2022 Qatar, ia tetaplah menjadi pemain yang hebat dan mencetak banyak prestasi. Selain itu, ia juga merupakan pemain Muslim yang selalu membela agamanya dan mementingkan agama daripada kepentingan pribadinya.
Di balik hal tersebut, ada hal unik lainnya yang terjadi di piala dunia Qatar 2022. Para pendukung Qatar menampilkan foto Mesut Ozil. Mereka juga sambil menutup mulut mereka dengan tangan kanan. Hal ini diibaratkan seperti timnas Jerman yang membungkam Ozil saat membela Muslim Uighur.
Piala dunia telah sampai babak 16 besar. Timnas Jerman pada kali ini tidak bisa melanjutkan ke babak 16 besar setelah menerima kekalahan dari Jepang 2-1. Beberapa orang menganggap hal ini karena Ozil yang sudah tidak lagi membela timnas Jerman tersebut. Menurut kalian, apakah kekalahan Jerman kali ini disebabkan berkaitan dengan Ozil yang sudah tidak bermain lagi di timnas tersebut?