Timnas Indonesia akan melawan Vietnam pada Jumat 6 Januari 2023 di Stadion Gelora Bung Karno. Pada laga yang merupakan leg pertama semifinal antara Garuda Indonesia versus Tim Star Warriors ini, media Vietnam, Thanh Nien, minta pasukan Park Hang-seo mewaspadai tiga kekuatan timnas Indonesia.
Kedua tim ini, sama-sama produktif dan menawan di fase grup. Vietnam lolos ke semifinal setelah mereka dinobatkan menjadi juara grup B. Sementara Indonesia, berstatus runner-up grup A.
Soal media Vietnam yang menyarankan skuat Park Hang-seo mewaspadai tiga kekuatan anak-anak Shin Tae-yong ini tampaknya menjadi PR yang cukup serius. Lantas apa saja yang tiga itu?
Kecepatan Bek Indonesia
Indonesia punya kecepatan di sektor bek. Baik kanan atau kiri. Adalah Asnawi dan Prataham Arhan. Asnawi memang kerap bikin pertahanan lawan kerepotan sebab pergerakannya yang begitu ciamik. Ditambah lagi kecerdikannya dalam menusuk ke jantung kotak penalti lawan. Bahkan, umpan satu dua dari Asnawi juga tak jarang bikin musuh kelimpungan. Wajar, bila ia menyandang ban kapten. Ia memang jenius dan cerdas.
Soal Pratama Arhan, mungkin ia tak secepat dan sekilat Asnawi. Namun, umpanan ke dalam yang Arhan lakukan tak jarang bikin pertahanan lawan hancur berantakan. Assist dari lemparan ke dalam sudah memberi contoh yang nyata. Arhan, betul-betul ancaman serius bagi pertahanan Vietnam.
BACA JUGA: 'Gak Ada Malunya', Rozy Ternyata Lebih Nyaman dengan Ibu Mertua dibandingkan Istri Sendiri
Duet Penyerang Muda yang Lincah
Kedua, duet dari penyerang muda yang lincah. Mereka adalah Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman. Keduanya memang punya kecepatan, akurasi dan tusukan yang kreatif. Ini yang membuat Vietnam waspada. Dengan sama-sama punya pengalaman berkiprah di luar negeri, tentu menjadi modal penting bagi Witan dan Egy menyongsong laga krusial ini. Juga, menjadi PR yang perlu dievaluasi bagi asuhan Park Hang-seo.
Maka, wajar saja bila media Vietnam was-was dan waspada pada duo pemain muda ini. Sebab, mereka punya daya ledak yang bisa menjadi penyihir di sektor penyarang.
Serangan Balik Indonesia
Terakhir, Vietnam juga tampak mengantisipasi serangan balik Indonesia. Sebab, kecepatan dari pemain Indonesia memang sudah menjadi rahasia umum. Itulah tiga hal yang menjadi kekuatan Indonesia yang perlu diantisipasi di mata Vietnam.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.