Hadapi Jepang, Shayne Pattynama Kemungkinan Dimainkan oleh STY?

Hikmawan Firdaus | zahir zahir
Hadapi Jepang, Shayne Pattynama Kemungkinan Dimainkan oleh STY?
Shayne Pattynama (Kanan) Saat Jalani Sesi Latihan Bersama Timnas Indonesia. (pssi.org)

Bek kiri timnas Indonesia, yakni Shayne Pattynama memang belum pernah diturunkan oleh Shin Tae-yong selama gelaran Piala Asia 2023 yang berlangsung di Qatar. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), bek asal klub Norwegia, FK Viking tersebut memang absen dalam 2 laga awal timnas Indonesia di grup D saat takluk 1-3 dari Irak dan menang 0-1 dari Vietnam.

Shayne Pattynama memang sempat pulang ke Belanda selama beberapa hari karena harus memantau kondisi ibunya yang tengah sakit. Kondisi psikis kemungkinan yang menjadi alasan bagi Shin Tae-yong untuk tidak memainkan pemain jebolan akademi FC Utrecht di Belanda tersebut.

Namun, ada rumor yang menyebutkn bahwa Shayne Pattynama memang sengaja tidak dimainkan dalam laga kontra Irak dan Vietnam dan disiapkan saat laga kontra Jepang pada 24 Januari 2024 nanti. Kemampuan bek kiri keturunan Belanda tersebut memang tidak perlu diragukan lagi. Sejak debut membela timnas senior Indonesia di tahun 2023 silam, dirinya telah mencatatkan 5 penampilan dan mencetak 1 gol bagi timnas Indonesia. Tentunya dengan pengalamannya di liga Eropa, kemungkinan dia akan dimainkan saat hadapi Jepang yang notabene diisi oleh pemain-pemain liga Eropa pula.

Shayne Pattynama Main, Pratama Arhan Kemungkinan Akan Disimpan

Dengan memainkan Shayne Pattynama diposisi sayap kiri, kemungkinan nama Pratama Arhan akan disimpan terlebih dahulu oleh Shin Tae-yong saat lawan Jepang nanti. Melansir dari laman resmi PSSI, kedua pemain tersebut memang memiliki posisi yang relatif sama sebagai seorang bek kiri. Mencadangkan salah satunya tentu merupakan pilihan yang cukup masuk akal daripada harus memaksakan memainkan 2 pemain yang memiliki tipe permainan yang sama dalam 1 laga.

Namun, tentunya taktik dari Shin Tae-yong tidaklah semudah itu untuk ditebak. Tentunya publik sepakbola nasional pernah terheran-heran dengan strategi dari pelatih asal Korea Selatan tersebut yang memainkan seorang Sandy Walsh maupun Justin Hubner sebagai seorang gelandang tengah. Padahal, kedua pemain tersebut sejatinya merupakan seorang pemain bertahan.

Melihat rekam jejak taktik yang dilakukan oleh Shin Tae-yong sejauh ini saat menangani skuad garuda, bukan tidak mungkin Shayne Pattynama atupun Pratama Arhan akan dimainkan secara bersamaan saat laga kontra Jepang nanti.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak