Drama Korea Selatan yang sangat populer berjudul Hospital Playlist telah menyelesaikan musim keduanya dengan 12 episode. Penayangan episode terakhir dari drama yang dibintangi Jo Jung Suk, Jeon Mi Do, Yoo Yeon Seok, Jung Kyung Ho, dan Kim Dae Myung meraih rating tetrtinggi di Korea Selatan. Berdasarkan dari data Nielsen Korea, Jumat, Hospital Playlist musim kedua episode terakhir mencapai peringkat 14,2 persen untuk penayangan di TV kabel tvN.
Drama hangat yang bergenre slice of life ini menjadi favorite penonton. Tak hanya menampilkan kualitas drama yang luar biasa dengan menjukkan masalah yang realistis, drama ini pula mampu memberikan pelajaran hidup bagi para pemirsanya.
Berikut beberapa pelajaran yang mampu dipetik dari menonton Hospital Playlist 2.
1.Makna dari Persahabatan
Sejak Hospital Playlist musim pertama ditayangkan sudah menunjukkan betapa berharganya persahabatan yang dijalin oleh Geng 99. Bertemu pertama kali saat bersembunyi di gudang agar tidak mengikuti kegiatan makrab mahasiswa kedokteran yang kemudian berakhir menjadi 5 orang sahabat yang awet selama lebih dari 20 tahun. Masing-masing memiliki sifat yang berbeda, namun semuanya saling mengerti dan memahami hingga akhirnya mereka dapat menuju puncak bersama.
Walaupun sama-sama sibuk, mereka tetap meluangkan waktu untuk kumpul, berbagi keluh kesah, dan saling menguatkan sebagaimana peran teman seharusnya.
2.Pisahkan Pekerjaan dan Kehidupan Pribadi
Seperti yang dapat disaksikan dalam drama bagaimana para dokter khususnya kelima sahabat mampu memisahkan urusan pekerjaan dan kehidupan pribadi. Saat bekerja, mereka mampu bekerja secara profesional. Namun ketika berkumpul bersama teman-temannya, mereka tak segan untuk bermain layaknya anak kecil.
3.Pekerja Keras dan Tidak Mudah Menyerah
Di dalam rumah sakit Yulje dapat kita lihat dokter koas, residen, hingga spesialis mempertaruhkan segalanya untuk menyembuhkan pasien.
Jang Yoon Bok dan Jang Hong Do, dokter muda yang menjalani koas dan menerima pertanyaan dari dokter spesialis membuat mereka belajar lebih keras agar dapat menjadi dokter yang hebat kelak.
Lalu pada episode saat Song Hwa, Jun Wan, dan Jung Woon yang harus melakukan operasi sulit, mereka tidak mudah melepaskan pasien tersebut melainkan terus mempelajari hal yang berkaitan dengan operasi agar dapat menyelamatkan sang pasien.
Dan episode lain yang menunjukkan betapa dokter-dokter di rumah sakit Yulje tidak pantang menyerah.
4.Tidak Gegabah
Ingat episode 5 saat Ik Jun mendapatkan pasien yang mempunyai suami abusive?
Meski mengetahui hal tersebut sejak awal, Ikjun tidak langsung bersikap gegabah dengan melaporkan sang suami ke polisi, melainkan ia mencari waktu yang tepat untuk menangkap sang suami.
5.Menerima Pasangan Apa Adanya
Jang Gyeo Ul adalah kekasih dari Ahn Jong Won, ia memiliki keluarga yang tidak baik-baik saja. Ayahnya sangat suka melakukan KDRT terhadap ibunya sampai membuat ibunya masuk rumah sakit. Meski Gyeo Ul sudah berkata jujur kepada kekasihnya, Ahn Jeong Woon dan ibunya tidak meninggalkannya dan melainkan menerima Gyeo Ul apa adanya.
6.Wanita Boleh Mengungkapkan Perasaan
Pelajaran yang dapat dipetik dari keempat wanita yang menjadi pasangan karakter utama Hospital Playlist adalah berani menyatakan perasaannya terlebih dahulu. Jang Gyeo Ul, Chu Min Ha, Lee Ik Sun, dan Chae Song Hwa merupakan wanita yang berani mematahkan stigma bahwa wanita tidak bisa making the first move.
Meskipun merupakan drama yang bertemakan tentang kedokteran yang hangat dan penuh dengan pelajaran hidup, Hospital Playlist juga menunjukkan sisi komedi dari penduduk rumah sakit Julje yang menghibur.
Diketahui pula Hospital Playlist memberikan dampak luar biasa. Menurut National Organ Organization and Blood Management Institute, tercatat 16.231 orang mendaftarakan donor organ dari Juli hingga awal Agustus, menurut pernyataan perwakilan donor mengatakan setelah melihat Hospital Playlist membuat mereka tergerak hatinya untuk membantu pasien yang membutuhkan.