Menjalin pertemanan dengan lawan jenis memang berisiko. Kedekatan yang semula dipandang biasa-biasa saja, lama-lama bisa menimbulkan perasaan istimewa.
Dan berikut ini beberapa tanda kalau teman dekatmu itu diam-diam ternyata menyimpan perasaan spesial. Dia ingin hubungan lebih dari sekadar teman!
1. Sikapnya tak biasa saat kamu menceritakan persoalan asmara
Dalam berteman, apalagi kalau sudah dekat, saling berbagi cerita itu sudah biasa. Terutama persoalan asmara. Wajar-wajar saja ketika kamu menceritakan kisah patah hatimu, atau saat kamu sedang naksir seseorang.
Kalau dia nggak menyimpan perasaan istimewa terhadapmu, dia pun akan menyikapinya biasa saja. Tapi, bila diam-diam sebenarnya dia suka kamu, mendengarmu menceritakan kisah asmara dengan orang lain, membuatnya tersiksa.
Saat kamu lakukan itu, dia sering cemberut, pura-pura nggak dengar, atau malah meninggalkanmu begitu saja. Dia cemburu!
2. Dia sering kedapatan sedang memandangmu
Saat jatuh cinta, seseorang pasti ingin selalu memandang orang yang dicintainya. Dan itulah kenapa, kamu sering mendapatinya curi-curi pandang ke arahmu. Saat ketahuan, dia sering bertingkah aneh atau malu-malu.
3. Selalu mencari cara untuk menghubungimu
Sebagai teman dekat, frekuensi komunikasi kalian berdua memang intens. Tapi, akhir-akhir ini, dia sering sekali mencari-cari cara untuk menghubungi.
Sering mengirimi pesan nggak penting, atau tiba-tiba saja menelepon, dan yang dibahas pun nggak jelas. Itu dia lakukan hanya untuk memenuhi keinginannya bisa mendengar suaramu.
4. Sering bersikap manja
Saat dia sedang sakit, atau sedang sedih, dia kerap bersikap manja. Ini terjadi, karena dia haus akan perhatianmu, dan memang di dalam hatinya, posisi kamu bukan lagi sekadar teman, tapi sudah sebagai pasangan yang ia sayang.
5. Dia sangat protektif saat ada lawan jenis yang berusaha mendekatimu
Ketika ada lawan jenis yang sedang melakukan PDKT, dia jauh lebih protektif dari orangtuamu sendiri. Sikap tersebut disebabkan, dalam hatinya nggak rela kalau kamu bersama yang lain. Dia ingin kamu hanya untuknya seorang. Makanya, dia akan berusaha menghalangi orang lain mendapatkanmu.
Nah, itu dia beberapa tanda kalau teman dekat ternyata menyukaimu. Kamu harus lebih peka, ya!