Berkomunikasi adalah kebiasaan yang sering dilakukan oleh manusia dan ini sangatlah penting. Bumi ini Begitu luas dan ada jutaan tempat dan daerah yang tidak terhitung jumlahnya. Dalam sebuah negara mempunyai beberapa daerah-daerah khusus yang mempunyai bahasa khas daerah.
Di dunia yang sangat modern ini beberapa bahasa asing menjadi hal yang sangat penting untuk di pelajari, agar kita bisa mengetahui banyak hal seperti budaya, tradisi, dan ilmu pengetahuan yang ada di berbagai belahan dunia. Tentunya hal ini menjadi sangat seru bukan? Jika kita bisa berbicara menggunakan berbagai macam bahasa yang berbeda!
Namun tidak sedikit, banyak di antara kita yang tiba-tiba mandek di tengah proses belajar bahasa asing. Oleh karena itu, mungkin saja kemandekan kita dalam belajar bahasa terjadi karena kita tidak memiliki empat hal penting berikut ini.
1. Niat yang kuat
Lagi-lagi apapun yang akan kita lakukan kita harus memiliki niat, akan tetapi niat saja tidak cukup jika hanya sekadar niat. Oleh karena itu kita harus niat meluangkan waktu kita dan harus niat menggunakan otak kita untuk bekerja lebih aktif lagi. Belajar bahasa asing akan tiba-tiba mandek di tengah-tengah prosesnya jika kita tidak memiliki niat yang kuat.
2. Rasa cinta
Tanpa memiliki rasa cinta atau rasa suka terhadap bahasa asing yang sedang kita pelajari, ini akan membuat kita tiba-tiba mandek dalam belajar, apalagi jika niat kita dalam belajar bahasa asing masih belum kuat! Oleh karena itu, carilah cara agar kita bisa menyukai bahasa asing yang sedang kita pelajari saat ini.
3. Motivasi
Jika kita mempelajari sebuah bahasa asing, mungkin bisa jadi karena budayanya, makanannya, atau idola kita menggunakan bahasa yang tidak kita kuasai bahasanya sehingga membuat kita ingin mempelajari bahasanya, atau apapun itu yang membuat kita termotivasi dalam belajar bahasa asing. Jika kita tidak memiliki motivasi yang kuat saat mempelajari bahasa asing, hal ini akan menyulitkan kita dan bisa saja membuat kita berhenti untuk mempelajari bahasa asing lagi.
4. Hadiah
Kita harus memiliki hadiah sebagai apresiasi kepada diri sendiri yang telah melewati tahap-tahap sulit dalam belajar bahasa asing, agar membuat kita tidak mudah bosan dan kita pun menjadi lebih bersemangat saat belajar bahasa asing. Jika kita tidak mengapreasi diri sendiri tentunya akan sangat membosankan bukan?
Itulah empat hal yang bisa membuat kita tiba-tiba mandek di tengah proses belajar bahasa asing. Jadi, pastikan kita semua memiliki empat hal di atas tadi saat akan mempelajari bahasa asing agar tidak mandek lagi.