Di dalam kehidupan ini pasti kamu menemui orang-orang yang memiliki sifat tidak menyenangkan, seperti manipulatif, penuh dengan drama dan sering berfikiran negatif. Karakter tersebut seringkali didapati pada orang-orang yang toxic, dan pastinya kamu pernah ya berhadapan dengan orang-orang yang toxic dalam lingkunganmu.
Terkadang berada di dekat orang yang toxic bisa membuatmu merasa tidak nyaman bahkan bisa menimbulkan stres, konflik dan rasa sakit emosional serta fisik. Orang toxic hampir ditemukan disetiap tempat, seperti lingkungan pertemanan, kantor, bahkan di lingkungan keluarga. Merangkum dari klikdokter, halodoc dan hellosehat berikut beberapa cara untuk menghadapi orang yang berkepribadian toxic:
1. Tidak terlalu memperdulikan orang tersebut
Acapkali orang-orang yang memiliki kepribadian toxic akan mencari perhatian orang lain dengan berbagai macam kelakuannya. Kebiasaan dari orang toxic yaitu seperti memotong pembicaraan orang lain, sengaja berbicara terlalu keras atau bertindak berlebihan.
Salah satu cara untuk menghadapi orang yang toxic adalah dengan tidak mengacuhkannya ketika dia ingin selalu menjadi pusat perhatian. Sebaiknya kamu dan orang-orang sekitarmu mengambil tindakan dengan tidak memedulikannya ketika dia mulai berulah.
2. Buat batasan
Hal yang harus kamu utamakan adalah kesehatan mental dan kebahagiaanmu ketika berada di sekitar orang toxic. Maka dari itu sangat penting untukmu membuat sebuah batasan yang jelas. Dengan membatasi interaksi atau hubungan. Hal tersebut bisa meminimalkan sikap toxic yang dilakukan orang lain kepadamu.
3. Jangan penasaran dengan masalah oang tersebut
Biasanya orang dengan kepribadian toxic ini acapkali membagikan cerita dan seakan berusaha untuk menyeretmu kedalam masalahnya. Cobalah untuk mengabaikan rasa ingin tahu akan masalah yang sedang dialami oleh orang lain. Kamu juga bisa pergi ketika orang tersebut mulai membicarakan topik yang negatif atau toxic.
4. Yakinkan diri jika itu bukan kesalahanmu
Orang yang memiliki kepribadian toxic tidak akan segan menuduhmu sebagai pribadi yang toxic. Mereka pandai memutarbalikkan kata-kata dan dengan begitu mudahnya menuduh kamu ingin menyakiti mereka. Hal tersebut dapat berdampak padamu, kamu akan menganggap dirimu menjadi racun atau toxic.
Yang perlu kamu lakukan adalah dengan mengingatkan dirimu sendiri bahwa perilaku mereka tidak ada hubungannya dengan sikapmu.
Kamu bisa dengan sadar untuk menghindar dari orang yang toxic agar pada saat muncul perasaan yang negatif karena sikap toxic tersebut, kamu tidak menyalahkan dirimu sendiri.
Itulah tadi beberapa cara untuk menghadapi orang yang toxic. Oleh karena itu mulailah untuk berhati-hati dalam lingkungan sekitarmu, agar kamu tidak mudah terjebak dalam ruang lingkup yang toxic. Semoga bermanfaat.
Sumber:
https://hellosehat.com/mental/stres/menghadapi-orang-toxic/
https://www.halodoc.com/artikel/terjebak-dalam-pertemanan-toxic-ini-tips-menghadapinya
https://www.klikdokter.com/info-sehat/read/3654166/ini-cara-menghadapi-orang-toxic