Melakukan pendekatan (PDKT) merupakan tahap awal sebelum akhirnya kamu memutuskan untuk memilih seseorang menjadi pasangan. Dalam proses PDKT, kamu dapat mengetahui sifat seseorang tersebut. Proses pendekatan merupakan hal yang gampang-gampang susah untuk dilakukan.
Oleh karena itu, jika salah langkah, gebetan bukannya semakin dekat tapi justru semakin menjauh. Agar sukses dalam proses PDKT, kamu juga perlu memperhatikan sikap yang kamu tunjukkan. Nah, agar gebetan makin tertarik denganmu, yuk simak 5 sikap elegan yang harus kamu lakukan ketika PDKT.
5 sikap elegan yang bisa kamu tunjukkan pada gebetan agar PDKT berhasil.
1. Tidak Agresif
Saat sedang melakukan PDKT dengan seseorang, sebaiknya hindari sikap agresif. Ketika kamu bersifat agresif dan terlalu menunjukkan perasaanmu, justru gebetanmu akan menjauh dan merasa ilfeel, maka bersikap dan berinteraksilah sewajarnya, agar gebetan semakin tertarik denganmu.
Kamu bisa menunjukkan rasa sukamu kepada gebetan secara tersirat. Hal ini akan membuatnya semakin penasaran dan tertantang untuk memilikimu. Selain itu, karena sifat elegan yang kamu miliki, ia juga akan merasa nyaman dan tidak risi denganmu.
2. Bersikap Biasa ketika Berbalas Pesan
Jika kamu bersikap biasa saja ketika sedang chatting dengan gebetan, maka akan membuatnya semakin tertarik denganmu.
Kamu bisa menjaga sikapmu dengan membalas pesan darinya seperlunya dan tidak mengiriminya pesan berulang kali. Sikap seperti ini akan membuat ia semakin penasaran dan ingin mengenalmu lebih jauh.
3. Tidak Alay di Media Sosial
Seseorang yang bersikap elegan dan tidak alay dalam menggunakan media sosial ternyata lebih menarik di mata beberapa orang, lho. Ketika kamu tidak mengumbar masalah apa pun di media sosial atau jarang mengekspos kehidupanmu di media sosial, akan membuat gebetan semakin penasaran.
Ia akan berusaha untuk mengenalmu lebih dekat secara personal. Seseorang yang bijak dalam menggunakan media sosial dan tidak alay tentunya adalah pasangan idaman.
4. Pandai Menyesuaikan Diri
Sikap elegan juga bisa kamu tunjukkan pada gebetan agar PDKT berhasil, yakni saat bertemu dengan orang terdekatnya.
Apabila kamu bisa mudah akrab dan membaur dengan orang-orang terdekatnya, maka ia akan merasa telah menemukan orang yang tepat.
Sejatinya, orang yang bisa cepat menyesuaikan diri memiliki karisma yang berbeda dan tampak lebih elegan dibanding yang lainnya.
5. Mengetahui Prioritas Hidup
Jika kamu tidak terburu-buru untuk segera pacaran dan bisa menentukan prioritas dalam hidupmu, tentu akan membuat gebetan semakin tertantang memilikimu. Selain itu, kamu dan gebetan juga akan bisa mengenal satu sama lain tanpa harus diburu-buru oleh keadaan.
Itulah 5 sikap elegan yang bisa kamu tunjukkan pada gebetan agar PDKT berhasil. Dalam menjalani proses PDKT, kamu memang perlu menjaga sikap yang kamu miliki. Bersikap elegan dan mengetahui batasan-batasan dalam bersikap tentu akan membuat gebetan semakin penasaran. Sudah siap untuk mencobanya?