Menyikapi sikap pacar yang tiba-tiba berubah sering membuat kita memikirkan banyak hal dan kemungkinan. Salah satunya adalah kemungkinan jika pacar kita sudah merasa bosan dengan hubungan yang sedang dijalankan.
Kebosanan dalam sebuah hubungan sebetulnya adalah perkara yang lumrah. Sayangnya, kebanyakan orang mudah sekali untuk menyerah. Bosan sedikit, putus. Bosan sedikit, cari yang baru.
Berikut ini adalah 4 tanda pacar mulai bosan dengan hubungan yang dijalani.
1. Malas membalas pesan dan kebanyakan alasan
Pacar yang sudah mulai bosan biasanya akan butuh waktu cukup lama untuk membalas pesan. Meskipun dia terlihat online dalam sosial medianya, bukan berarti dia akan membalas pesanmu secepat kilat seperti saat sedang PDKT.
Pacar yang mulai terasa ingin namun tidak ingin membalas pesan bahkan terdapat banyak alasan untuk mencari pembenaran, biasanya adalah pertanda dari seseorang yang sudah mulai merasa bosan.
2. Mencari-cari kesalahan
Pacar yang mulai bosan juga akan mulai mencari-cari kesalahan. Jika sudah begini, biasanya permasalahan kecil dan sepele akan dibesar-besarkan untuk membuat kita tersudut dan merasa salah.
Mungkin tujuannya adalah, semakin kita merasa bersalah maka akan semakin mudah kita untuk menyerah. Bahkan ada pula yang menganggap semakin kita salah, maka akan membuatnya lepas dengan mudah.
Padahal, kalau orang ingin putus atau mengakhiri sebuah hubungan, tinggal dijelaskan baik-baik. Tidak perlu mencari kesalahan pasangan untuk membuatnya terasa salah dan ada alasan untuk meninggalkannya.
3. Sok sibuk
Sok sibuk seringkali menjadi jurus untuk dia yang enggan bertemu dan menghabiskan waktu denganmu. Misalnya jika kamu dan pasangan terbiasa menghabiskan waktu berdua di hari minggu, maka minggu ini dia akan memiliki kesibukan lain. Begitu juga minggu seterusnya.
Dia akan selalu mencari cara untuk menghindari bertemu denganmu. Entah itu melibatkan kebohongan tentang pekerjaan maupun keluarga. Pacar yang sudah mulai susah di temui dan seolah sibuk sekali, biasanya juga merupakan pertanda jika dia sudah merasa bosan.
4. Tidak peduli denganmu
Ketika pacar atau kekasihmu mulai terasa sibuk dan tidak memiliki waktu untukmu, mungkin kamu akan mencari cara supaya dia mencarimu. Salah satunya adalah dengan menghilangkan diri dari dirinya. Misalnya dengan tidak mengaktifkan nomor ponsel dengan harapan dia akan panik dan mencarimu kemana-mana.
Namun ketika kamu mencoba hal itu, pasanganmu justru tidak mencarimu sama sekali. Ketika kamu menghidupkan kembali handphone milikmu, tidak ada satupun pesan darinya. Dia sudah tidak peduli lagi denganmu.
Nah, itu dia 4 pertanda bahwa pacarmu sudah mulai bosan dengan hubungan yang kalian jalankan. Masihkah kamu mampu bertahan?