Perasaan kacau seringkali hadir dalam keadaan yang tidak menentu dan tanpa terduga. Ketika hal itu kita alami, tentunya kita merasa tidak nyaman. Nah, agar dirimu tidak terlalu berlarut-larut dalam hal ini, lakukan 4 hal berikut supaya pikiran kacaumu lebih terkontrol.
1. Bercerita
Saat pikiran sedang kacau, pasti ada hal yang membebani dalam pikiranmu. Hal itu bisa berbentuk masalah kecil atau besar. Hal yang sangat membantu adalah menceritakan perasaanmu kepada orang lain, mengatakan hal yang memang sedang kamu rasakan. Untuk itu, tidak perlu membatasi dirimu. Namun, kamu juga harus melihat bagaimana sifat seseorang yang akan kamu ceritakan.
2. Menulis
Hal selanjutnya yang bisa kamu lakukan saat pikiran terasa kacau, adalah menulis perasaanmu di kertas ataupun catatan yang ada di gawaimu. Jika memang tidak ada orang lain yang bisa membantumu meringankan pikiran kacaumu, hal ini sangat membantu untuk meringankan pikiran kacau yang sedang kamu alami. Membuatmu merasa lebih tenang, terkontrol, dan kamu lebih bebas untuk bereksperimen. Kamu juga bisa menumpahkan emosi yang ada di huruf-huruf yang kamu tuliskan.
3. Lakukan positif self talk
Ucapkan kepada dirimu sendiri bahwa kamu bisa melewati hal ini untuk menenangkan pikiran yang tengah kacau, agar lebih terkontrol. Semuanya akan berjalan dengan baik. Kami akan berusaha untuk membuatnya lebih baik dan tidak ada yang perlu untuk dicemaskan. Terus buat dirimu bersemangat dan kuat dalam menghadapi situasi apapun. Salah satunya adalah pikiran kacau yang sedang melanda. Percaya pada dirimu sendiri bahwa kamu bisa melewatinya dengan baik.
4. Sadari emosimu
Apa pun yang sedang kamu rasakan, kamu harus menyadarinya dan menerima hal itu. Hal apa yang membuatmu merasa cemas, kenapa kecemasan itu hadir, dan kamu juga harus menerima bahwa pikiranmu memang sedang kacau. Jika kamu sudah menyadarinya, kamu akan lebih tenang untuk mengatur emosinya. Mengambil jeda untuk istirahat emosional dan paling penting adalah menghilangkan pikiran kacau tersebut.
Itulah 4 hal yang bisa kamu lakukan saat pikiran terasa kacau agar lebih terkontrol. Tidak mengapa jika kamu mengekspresikan emosimu dengan hal yang baik. Menangis ataupun istirahat adalah hal yang memang semua orang butuhkan. Jangan buat emosimu mempengaruhi seluruh hidupmu. Kamu bisa mengaturnya dan menjadikannya lebih tenang.