Setiap manusia dilahirkan dengan potensi besar untuk memberikan manfaat berarti dalam hidup ini. Sayangnya, berbagai hal bisa menjadi penyebab kamu gak bisa menjadi versi terbaik dirimu sendiri.
Perasaan minder salah satunya. Akibat terlalu sering berpikir negatif pada diri sendiri, kepercayaan dirimu pun jadi rusak.
Nah, bila kamu ingin menjadi versi terbaik diri sendiri, berikut akan diulas beberapa kebiasaan baik yang dapat kamu terapkan. Mari kita simak baik-baik.
1. Kebiasaan gaya hidup aktif
Apakah selama ini kamu ke mana-mana selalu menggunakan motor? Nah, tak ada salahnya mulai sekarang biasakan berjalan kaki, apalagi jika jaraknya tidak terlalu jauh.
Gaya hidup aktif ini penting banget, lho, karena bisa jadi penunjang agar kamu bisa melakukan aktivitas apa pun. Tentu saja kamu gak bisa produktif apabila tubuh sakit-sakitan, bukan? Dan salah satu cara menjaga tubuh supaya tetap sehat dan fit untuk diajak beraktivitas adalah dengan menerapkan gaya hidup aktif.
2. Perbanyak syukur
Di antara penyebab seseorang gak bisa menjadi versi terbaiknya, adalah terlalu berpikir negatif terhadap diri sendiri maupun kehidupan secara umum. Nah, kebiasaan buruk ini bisa diatasi salah satunya dengan melatih kebiasaan bersyukur.
Memperbanyak syukur dapat mendorongmu selalu berpikir dan bertindak positif, lho. Syukur dapat menghindarimu dari membanding-bandingkan diri yang juga menjadi salah satu penyebab seseorang jadi minder.
3. Meditasi
Hidup ini memang sudah kodratnya penuh dengan ujian dan masalah. Agar bisa mengatasinya dibutuhkan kemampuan untuk berpikir dengan tenang, dan ini bisa kamu dapatkan dengan menjadikan meditasi sebagai kebiasaan sehari-hari.
4. Susun prioritas
Ada banyak orang yang sibuk tapi tidak produktif akibat penggunaan waktunya tidak tertata rapi. Cobalah mulai biasakan menyusun prioritas, mana aktivitas yang penting untuk kamu lakukan terlebih dahulu. Kebiasaan baik ini bisa membuat waktumu dihabiskan dengan produktif, lho.
Itu dia beberapa kebiasaan baik yang dapat kamu terapkan jika ingin menjadi versi terbaik diri sendiri. Gimana, sejauh ini apakah ada kebiasaan-kebiasaan tadi yang sudah kamu praktikkan?