4 Hal yang Bisa Membuat Seorang Karyawan Semangat Kerja, Diapresiasi!

Hernawan | Riva Khodijah
4 Hal yang Bisa Membuat Seorang Karyawan Semangat Kerja, Diapresiasi!
Ilustrasi pelayan toko (pexels.com/Tim Douglas)

Semangat memang bisa naik turun. Begitu pula di dunia kerja. Ada kalanya kamu semangat ke kantor, tapi lain hari untuk bangun dari tempat tidur saja rasanya sulit sekali.

Lalu, hal-hal apa saja yang bisa membuat seorang karyawan jadi semangat kerja? Berikut akan dijelaskan lebih jauh. Mari kita simak sama-sama.

1. Mendapat apresiasi

Mengaku saja, deh, kamu pasti senang, kan, kalau kerja kerasmu diakui dan dihargai oleh atasan? Perasaan ini memang sangat wajar, kok, karena sudah jadi kebutuhan emosional manusia untuk merasa dihargai. Hal ini pula yang kerap membuatmu jadi semangat untuk bekerja.

Sebaliknya, apabila usaha kerasmu tak dihargai. Misalnya, kata berterima kasih saja tidak pernah dilontarkan atasan, maka lambat laun kamu jadi merasa malas untuk menunjukkan performa maksimal. Merasa percuma saja jadi karyawan teladan.

Kendati apresiasi itu penting, tapi hendaknya jangan sampai jadi alasan kamu gak semangat, ya. Nantinya kamu yang rugi karena ketika kamu gak bersemangat performa kerjamu pun jadi menurun.

Kalau memang atasan tidak bisa mengapresiasimu, jadilah pendukung dirimu sendiri. Mau dihargai atau tidak, setidaknya kamu bangga terhadap kinerja maksimalmu. Itu yang terpenting!

2. Gaji yang menyejahterakan

Hal selanjutnya yang dapat membuat karyawan jadi semangat bekerja, adalah mendapat gaji yang menyejahterakan. Artinya, perusahaan gak pelit dalam memberikan apresiasi pada karyawan.

Karena memang harus diakui, banyak karyawan yang kemudian jadi tidak termotivasi akibat stres dengan kondisi finansial. Sudah bekerja keras, tapi karena gaji kecil, akhirnya untuk memenuhi kebutuhan dasar saja tidak mencukupi.

3. Lingkungan kerja yang positif

Ada pula karyawan yang semangat bekerja karena lingkungan kerjanya yang suportif. Mulai dari atasan yang baik dan mengayomi, sampai rekan-rekan kerja yang punya attitude positif. Karena lingkungannya positif, bekerja jadi nyaman!

4. Perkembangan jenjang karier

Sudah menjadi sifat manusia untuk selalu ingin bertumbuh. Itulah kenapa salah satu hal yang bikin betah karyawan, adalah adanya jenjang karier yang jelas. Dengan demikian, karyawan jadi semangat untuk melewati semua jenjang dan menghadapi berbagai tantangan di dalamnya.

Itu dia beberapa hal yang bisa membuat karyawan jadi semangat dalam bekerja. Kalau kamu sendiri, apa yang membuatmu bersemangat kerja?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak