Hindari! 5 Hal Buruk yang Datang Ketika Cowok Menjadi Bucin

Hayuning Ratri Hapsari | Athallah Hanan Adhasubhi
Hindari! 5 Hal Buruk yang Datang Ketika Cowok Menjadi Bucin
Ilustrasi pasangan kekasih (Unsplash.com/@crew)

Banyak cara untuk menikmati masa muda, salah satunya dengan memiliki pacar. Memiliki pacar memang sangat menyenangkan. Keberadaan orang yang dicintai akan membuat hidup kita lebih berwarna. Tak jarang seseorang lebih semangat menjalani hidup bila seseorang yang dicintainya selalu menyemangati.

Di sisi lain, banyak pria yang malah menajadi bucin. Mereka takut kehilangan pacarnya bila tidak melakukan apa pun yang diinginkan. Saat bucin, cowok tidak dapat berpikir secara logis dan hanya menuruti kata hatinya demi menjaga hubungan dengan pacarnya.

Menjadi cowok bucin akan berdampak buruk bagi masa depannya nanti. Sifat bucinnya pun akan mendatangkan masalah tanpa disadari. Berikut hal buruk yang datang ketika cowok menjadi bucin.

1. Masalah Finansial

Saat cowok sedang memiliki uang, biasanya mereka akan membelikan apapun agar pacarnya senang. Tak jarang pula ada beberapa cewek yang menuntut hal-hal yang tinggi agar dibelikan cowoknya.

Tanpa pikir panjang, cowok bisa saja mengiyakan permintaan ceweknya yang sebenarnya belum tentu baik untuk dirinya. Mereka tidak sadar sedang dimanfaatkan oleh pacarnya. Menurutnya, membelikan apa pun untuk cewek termasuk hal yang romantis. Hal ini sangat keliru.

Masalah sebenarnya akan datang ketika cowok sedang dilanda krisis finasial. Bisa saja ceweknya akan meminta putus karena cowoknya sudah tidak punya  uang lagi. Selain hubungan kamu kandas, kamu semakin pusing memikirkan kondisi keuangan kamu yang semakin parah.

2. Karier yang Terhambat

Ada kalanya seorang cowok akan memprioritaskan waktunya untuk pasangannya. Biasanya mereka akan menghabiskan waktu bersama setelah waktu kerja usai. Hal ini sangat disayangkan. Padahal kamu bisa menggunakan waktu tersebut untuk mengembangkan diri demi karier yang lebih baik lagi.

Mintalah waktu kepada pacar kamu untuk mengembangkan diri dengan belajar atau mempelajari hal baru. Jika pacar kamu tetap tidak bisa memberi kamu waktu untuk melakukan hal tersebut, tandanya dia bukan pacar yang baik.

Cowok yang lebih menuruti perkataan pacarnya akan membuang banyak waktu yang amat berharga untuk mengembangkan kariernya. Percayalah, karier kamu tidak akan berkembang jika waktu luang kamu hanya dihabiskan untuk menemani pacar saja.

3. Tidak Memiliki Relasi

Saat memiliki pacar, kita cenderung ingin terus menghabiskan waktu bersama pasangan kita. Sebaiknya, hal ini harus kamu hindari. Jangan kamu habiskan waktu luang tersebut hanya untuk menemani pacar.

Kamu bisa menggunakan waktu tersebut untuk mengadakan pertemuan dengan rekan dan membahas projek. Atau kamu juga bisa pergi untuk bertemu dengan komunitas sesama hobi kamu. Ketika bucin, kamu tidak akan mempunyai waktu untuk bertemu dengan orang-orang penting di luar sana

4. Dimanfaatkan Tanpa Sadar

Menjadi cowok yang baik bagi pacarnya memang perbuatan yang benar. Namun, adakalanya kebaikan kamu membuat pacarmu semakin melunjak. Mereka akan menuntut kamu untuk terus melakukan apa pun yang menurutnya baik, padahal kamu sedang tidak bisa memenuhi permintaan tersebut.

Ironisnya, saat kamu tidak bisa memenuhi pemintaanya, kamu malah dicap cowok yang tidak memiliki effort. Cewek kadang lupa kalau cowoknya sudah mati-matian memenuhi permintaannya. Sadarlah, bro! Dia tidak mencintaimu, tapi hanya memanfaatkanmu!

5. Meninggalkan Hobi

Biasanya, cowok akan menghabiskan waktunya untuk menggeluti hobi sebelum memiliki pacar. Namun, mereka bisa saja meninggalkan hobinya ketika memiliki pacar. Kebanyakan cowok lupa bahwa hobinya juga sama berharga dengan pacarnya.

Parahnya lagi, cowok bisa benar-benar meninggalkan hobinya saat menjadi bucin. Waktu dan uang yang biasanya dihabiskan untuk keperluan hobinya, malah diberikan untuk pacarnya. Apalagi bila pacarnya tidak pengertian, bisa-bisa kamu menjadi pecundang yang tidak memiliki hobi. Hobi kamu hanya satu, yaitu menjadi budak pacarmu.

Time to wake up, dude! Sadarlah, kalau kamu berada di jalan yang salah. Seharusnya kamu menggunakan waktu bucin kamu untuk kegiatan yang positif. Gunakan logika meski saat bersama orang yang dicinta. Kamu dapat menjadi cowok yang lebih baik daripada sekadar menuruti permintaan cewek kamu!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak