Ketika kita membangun perkenalan dengan orang lain, tidak semua orang bisa memberi respons sesuai dengan kemauan kita. Seperti halnya apa yang kita inginkan tidak semuanya bisa kita dapatkan. Bagaimana kita tidaklah sama dengan orang lain.
Ketika menemukan seseorang yang seperti terganggu dengan perkenalan kita, akan lebih baik jika kita menyudahi pembicaraan. Jangan sampai kita mengganggu kenyamanan orang lain.
Berikut ini adalah tanda seseorang tidak nyaman dengan perkenalan kita.
1. Aura wajah
Yang pertama bisa dilihat dari aura wajah ketika kamu berkenalan. Seseorang yang tidak nyaman dengan perkenalan, akan menyuguhkan raut wajah yang mudah sekali untuk ditebak.
Ya, mereka akan menunjukkan raut wajah bahwa mereka tidak nyaman. Ketika kamu menyadarinya, maka kamu harus berusaha untuk menetralkan kembali pembicaraan dan menyudahinya.
2. Gaya bicara
Gaya bicara seseorang ketika tidak nyaman dengan pembicaraan kita biasanya akan terkesan selalu menyudahi. Jadi, mereka hanya akan menjawab apa yang kita tanyakan. Mereka juga berusaha untuk menolak membangun komunikasi dua arah. Bahkan, mereka hanya akan menjawab seperlunya saja.
3. Sindiran
Tidak semua orang bisa berterus terang menyampaikan apa yang ada dalam perasaannya. Tidak sedikit dari mereka yang berusaha untuk menyampaikan dengan bahasa yang tersirat.
Maka dari itu, kita juga harus memiliki kelapangan hati untuk menerima bahwa setiap orang punya rasa ketertarikan dan penerimaan yang tidak bisa disamakan.
4. Sibuk sendiri
Orang yang malas diajak berkenalan terlalu jauh biasanya akan terkesan menyibukkan dirinya. Misalnya dia terlihat acuh dengan aktivitasnya sendiri, menelepon orang lain, atau hal yang lainnya. Intinya, dia menunjukkan bahwa dia tidak mau diganggu.
5. Pergi
Tidak jarang orang yang malas berkenalan akan mengambil keputusan untuk pergi atau memberi jarak bagi dirimu dan dirinya.
Apalagi ketika caramu berkenalan sangat mengganggunya, maka kamu tidak bisa mengalahkannya juga. Meskipun kamu bergelut bahwa dirinya bersalah, namun kamu juga harus punya etika dan kesadaran diri yang baik.
Itu dia beberapa alasan yang menunjukkan seseorang tidak mau diajak berkenalan. Semoga bisa menyadarkan kita untuk memperbaiki sikap dan belajar memahami karakter orang yang berbeda-beda, ya!