Kebaikan yang kamu perbuat untuk orang lain belum tentu diterima dan disambut baik oleh orang. Bahkan bisa jadi kebaikanmu malah menjadi bumerang bagi dirimu. Karena bisa jadi kebaikanmu malah justru dimanfaatkan oleh orang lain.
Jadi, kamu perlu waspada dengan orang-orang yang suka memanfaatkan kebaikan orang lain. Karena hal itu nantinya justru akan membuat kamu merasa tidak nyaman. Bahkan kamu bisa tidak bebas dalam menjalani kehidupan di dunia ini karena kamu terlalu baik dengan orang lain yang tidak tahu diri. Berikut 4 tanda kamu adalah orang yang mudah dimanfaatkan oleh orang lain. Simak baik-baik artikel ini, ya!
1. Selalu mengiyakan dan susah menolak
Kalau kamu adalah orang yang tidak enakan, kamu perlu waspada. Karena ketidak enakan kamu ke orang lain justru akan dimanfaatkan oleh orang lain. Contohnya kamu selalu mengiyakan saat orang meminta bantuan yang padahal kamu juga memiliki keperluan. Karena sikap ketidak enakan kamu, orang lain akan seenaknya menyuruh dan memaksamu dalam hal apapun yang ia inginkan.
2. Meminta maaf yang berlebihan atau over apologizing
Ketika kamu memiliki kesalahan, kamu memang harus meminta maaf, tetapi jangan berlebihan. Karena, setiap manusia tempatnya salah dan keliru. Jika kamu meminta maaf yang berlebihan, bisa jadi orang akan memandangmu orang yang ceroboh, bahkan kamu bisa selalu dimanfaatkan karena kamu termasuk orang yang lemah.
3. Selalu mengalah
Selalu mengalah dalam kondisi apapun terhadap orang lain hanya akan menyiksa dirimu sendiri. Karena, kamu terlihat lemah dengan hal itu, kamu justru akan gampang dimanfaatkan oleh orang lain.
4. Pasif dalam komunikasi dan hubungan
Sama seperti halnya kamu selalu mengiyakan keinginan orang lain. Ketika kamu pasif dalam komunikasi atau hubungan, kamu hanya akan terlihat lemah dan mudah dimanfaatkan oleh orang lain.
Itulah tadi 4 tanda kamu adalah orang yang mudah dimanfaatkan oleh orang lain. Mulai dari sekarang, kamu perlu tegas dalam komunikasi dan hubungan biar tidak mudah untuk dimanfaatkan oleh orang lain lagi. Semoga artikel ini bisa bermanfaat, ya!