3 Manfaat Mengambil Keputusan dengan Tenang dan Tidak Tergesa-gesa

Hayuning Ratri Hapsari | Sapta Stori
3 Manfaat Mengambil Keputusan dengan Tenang dan Tidak Tergesa-gesa
Ilustrasi berpikir (Unsplash.com/Andrea Piacquadio)

Ketenangan merupakan salah satu hal yang penting untuk dimiliki dalam mengambil keputusan, terlebih jika keputusan yang diambil berkaitan dengan kepentingan banyak orang. Berikut ini ada beberapa manfaat yang dapat diperoleh ketika kita bisa mengambil keputusan dengan tenang dan tidak tergesa-gesa.

1. Dapat mempertimbangkan dampak positif dan negatif

Keputusan yang dibuat secara terburu-buru akan membuat kita buta akan kemungkinan dampak positif dan negatif yang ditimbulkan.

Hal inilah yang menyebabkan sesuatu yang diputuskan dengan tergesa-gesa seringkali berbuah penyesalan, karena sang pengambil keputusan tidak berpikir panjang dan hanya berfokus pada hasil jangka pendek, bahkan cenderung mengutamakan keinginan.

Ketika kita mampu mengambil keputusan dengan tenang dan tidak tergesa-gesa, kita akan dapat lebih jelas dalam melihat baik dan buruknya suatu keputusan melalui pertimbangan akan dampak positif dan negatifnya. Dengan begitu, apa yang kita putuskan diharapkan dapat menjadi keputusan terbaik.

2. Keputusan tidak didasarkan emosi

Tak sedikit orang yang memutuskan sesuatu saat ia tengah dikuasai emosi karena ia tidak dapat mengendalikan emosinya. Ia pun akhirnya menetapkan suatu hal saat itu juga tanpa memikirkan apa yang akan terjadi di kemudian hari. Selain itu, keputusan yang diambil berdasarkan emosi cenderung subjektif.

Ketenangan kita dalam mengambil keputusan akan membantu kita untuk menyeimbangkan kerja otak dan hati kita, serta menyingkirkan emosi-emosi negatif yang mungkin mempengaruhi keputusan.

3. Menghasilkan keputusan yang matang

Keputusan dapat membawa kebaikan bagi banyak pihak tentu tidak bisa diputuskan secara terburu-buru. Jika pikiran dan hati kita tenang, diharapkan kita dapat melahirkan keputusan yang baik dan matang, serta meminimalisir risiko yang mungkin timbul.

Oleh karena itulah, cara seseorang dalam mengambil keputusan dapat menunjukkan seberapa bijaksana dirinya.

Selain itu, beberapa hal perlu diputuskan dengan mengumpulkan data dan fakta terlebih dahulu. Jika kita tidak tenang dan cenderung terburu-buru, bukan mustahil fakta-fakta yang penting akan terlewatkan dan luput dari perhatian kita.

Demikian tiga manfaat mengambil keputusan dengan tenang dan tidak tergesa-gesa. Semoga bermanfaat!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak