Menjadi Bahagia saat Lajang, Yuk Dicoba 3 Cara Ini

Candra Kartiko | Na fauziyah
Menjadi Bahagia saat Lajang, Yuk Dicoba 3 Cara Ini
Ilustrasi mengobrol. (Unplash/brookke cagle)

Jika kamu memilih untuk tidak mempunyai pasangan saat ini, kamu perlu berbahagia karena itu hanya berarti bahwa kamu mencintai diri sendiri dulu, sebelum Tuhan memberikanmu pasangan pada waktunya.

Menikmati waktu saat ini, bisa dengan diri sendiri, keluarga, teman-temanmu yang selalu ada untukmu. Percayalah pada diri sendiri dan Tuhan bahwa seseorang nanti akan yang datang ke kehidupanmu.

Kamu harus bersabar, bersikap positif, kamu bisa mengikuti tips ini untuk tetap bahagia menjalani kehidupanmu:

1. Memiliki hobi baru

Saat kamu belum mempunyai pasangan dan masih mempunyai kebebasan, cobalah untuk memulai hobi baru yang belum kamu coba. Memiliki hobi baru bisa membuat hati dan pikiran kamu bahagia, kamu akan selalu mendapatkan ide kreativitas, dan bisa jadi bermanfaat bagi orang lain. 

Memiliki hobi baru bisa jadi mengekspresikan diri kamu sebagai pribadi yang utuh. Hobi seperti membaca buku, menonton film, kamu akhirnya mengambil pesannya. Kamu juga bisa mencoba hobi ekstrem. Pilihlah untuk melakukan sesuatu yang berbeda yang nantinya akan menantang kamu.

2. Menghargai diri sendiri

Bersyukurlah dan berhenti mengeluh dengan status jomblomu. Kamu tidak akan pernah bahagia dengan apa yang kamu miliki sampai kamu bisa belajar untuk menghargainya.

Belajar menerima dan menghargai hidup. Ingatlah jika kamu bangun tidur, kamu harus bersyukur karena masih diberi kehidupan yang tak ternilai harganya, jadi hargai hidupmu sendiri.

Mengeluh tentang status hubunganmu akan mengganggu kehidupanmu. Hargai apa yang kamu alami saat ini.

3. Pandanglah hidup dari sisi positifnya

Hal-hal indah memang akan terjadi jika kamu menjauhkan diri dari energi negatif. Kamu akan hidup lebih baik dan lebih lama jika kamu melihat hidup dari sisi positif.

Menjadi pesimis tidak akan membantu kamu mencapai pandangan hidup yang baik, itu hanya melihat kesulitan di setiap kesempatan sementara optimis melihat peluang di setiap kesulitan.

Rasa optimis adalah pusat kebahagiaan, jadi jika kamu ingin bahagia dalam hidup, tetaplah positif, hal-hal baik dan orang-orang baik pasti akan tertarik kepada kamu. Menjadi jomblo bukanlah hal yang memalukan. Kamu akan bahagia jika kamu menjaga kebahagiaanmu sendiri.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak