5 Sikap yang Harus Kamu Hindari Ketika Menghadapi Masalah, Jangan Gegabah!

Ayu Nabila | Alvi Nur Jannah
5 Sikap yang Harus Kamu Hindari Ketika Menghadapi Masalah, Jangan Gegabah!
Ilustrasi berpikir untuk menyelesaikan masalah (Freepik/wayhomestudio)

Masalah selalu datang silih berganti dalam kehidupan setiap orang. Masalah akan menjadikan seseorang menjadi pribadi yang lebih tangguh dan kuat. Oleh karena itu, setiap masalah yang datang harus dihadapi dengan penuh keberanian dan rasa tanggungjawab.

Namun, agar masalah dapat selesai dengan baik dan sesuai harapan, seseorang perlu tahu tindakan apa yang seharusnya dia lakukan atau tindakan yang seharusnya tidak dia lakukan dalam mengatasi masalahnya. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui 5 sikap yang harus  dihindari ketika tengah menghadapi suatu masalah!

 1. Gegabah dalam memgambil keputusan

Dalam menghadapi suatu masalah, kamu harus bersikap tenang dan mencoba memikirkan semua jalan keluar dengan matang-matang. Jangan asal mengambil kesimpulan dan keputusan tanpa berpikir panjang hanya karena kamu ingin masalahmu segera berlalu. Keputusan yang gegabah tersebut bisa membuat masalahmu malah semakin rumit.

 2. Tidak bisa mengontrol diri

Masalah yang ada harus diselesaikan dengan kepala dingin. Sikap terlalu responsif bisa membayakan kamu jika kamu melakukannya secara asal-asalan. Apalagi jika kamu sedang dikuasai oleh emosi dan tidak bisa mengontrol diri, alih-alih menyelesaikan masalah kamu malah akan membuat masalahmu semakin ruwet. 

 3. Mengalihkan emosi pada tindakan negatif

Mengatasi sebuah masalah terkadang akan menyulut emosi dan amarah diri. Namun, mengalihkan hal tersebut pada tindakan negatif tidak akan menyelesaikan apapun dari masalah yang kamu hadapi. Sebaliknya, tindakan negatif yang kamu lakukan itu malah akan merugikan dirimu sendiri.

 4. Lari dari masalah

Kamu tidak akan bisa menghindar dari masalah yang kamu hadapi. Ketika kamu berusaha melarikan diri dari masalahmu, maka yang sebenarnya terjadi adalah kamu hanya sedang bersembunyi. Ketika kamu muncul kembali, maka masalah tersebut tetap ada di tempatnya dan menunggu untuk kamu selesaikan.

 5. Tidak mau menerima masukan orang lain

Menghadapi masalah sendirian akan terasa berat. Namun, jika kamu mau membuka telingamu dan mengikuti beberapa saran dari orang-orang yang menyayangimu, maka masalahmu akan terasa lebih mudah dihadapi. Jadi jangan berusaha menutup diri dari bantuan atau masukan yang mungkin diberikan orang lain karena rasa simpati mereka terhadapmu.

Itulah 5 sikap yang harus kamu hindari dalam menghadapi suatu masalah. Ingat bahwa setiap masalah pasti ada jalan keluarnya, jadi jangan putus asa dan tetap optimis dalam menjalani kehidupanmu!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak