Salah satu masalah yang dialami ibu-ibu adalah saat anak-anaknya nggak mau disuruh bawa bekal ke sekolah, padahal jajanan di sekolah belum tentu higienis dan pastinya jatah uang jajan akan sangat menguras kantong. Alasannya bermacam-macam, ada yang malu karena teman-temannya tidak ada yang membawa bekal, malas ribet, juga jajanan di sekolah yang dirasa lebih enak.
Lantas, bagaimana solusi agar anak mau bawa bekal ke sekolah? Mungkin beberapa cara dibawah ini bisa dicoba.
1. Tempat Bekal yang Menarik
Untuk memancing anak agar mau membawa bekal bisa dengan menyiapkan tempat bekal yang unik dan lucu. Sekarang ada banyak jenis lunch box yang estetik dan praktis, jadi nggak ribet kalau dibawa kemana-mana. Untuk anak-anak juga ada yang bermotif kartun dengan warna-warna yang menarik. Pasti anak jadi suka.
2. Kreasi Makanan yang Disukai Anak
Biar nggak ada alasan jajanan di sekolah lebih enak daripada masakan sendiri, kita bisa menyiasatinya dengan membuat menu makanan yang disukai anak. Misalnya dengan membuat kreasi menu yang lain dari biasanya, kalau biasanya kita memasak sayur sop yang itu-itu saja, kita bisa berkreasi dengan memberi tambahan siomay atau dumpling agar lebih menarik. Atau yang lebih gampang lagi dengan memasak sesuai dengan request anak.
3. Pancing dengan Sesuatu
Supaya mau membawa bekal, mungkin anak perlu dilatih dengan sebuah pancingan. Maksudnya beri penjelasan pada mereka kalau uang jajan itu bisa ditabung untuk liburan atau membeli barang kesukaan mereka. Nah supaya uang jajan terkumpul, salah satu solusinya adalah membawa bekal. Ini sekaligus melatih anak untuk berhemat.
4. Beri Contoh
Memberi contoh adalah salah satu cara yang ampuh untuk memberi pelajaran pada anak. Supaya anak tertarik bawa bekal, bawalah bekal saat akan kerja atau bepergian. Tunjukkan pada mereka bahwa membawa bekal itu banyak untungnya, nggak ribet, dan lebih enak daripada makanan di sekolah.
Itulah 4 cara yang bisa dicoba agar anak mau bawa bekal ke sekolah. Memang untuk membiasakan sesuatu pada anak butuh proses dan kesabaran yang tinggi, selamat mencoba dan semoga berhasil!
Video yang mungkin Anda lewatkan.