3 Cara Menghadapi Orang Sok Berkuasa di Lingkup Kerja, Pernah Menemukan?

Hayuning Ratri Hapsari | Sunatus Solikhah
3 Cara Menghadapi Orang Sok Berkuasa di Lingkup Kerja, Pernah Menemukan?
Ilustrasi orang sok berkuasa (Pexels/Andrea Piacquadio)

Seringkali di lingkup kerja ada saja tipe orang sok berkuasa, bertingkah seperti boss dan merasa berada di atas pekerja lainnya. Kebiasaan orang dengan tipe seperti ini yang membuat jengkel adalah merasa berkuasa memberikan perintah atau instruksi layaknya boss.

Gampang-gampang susah memang menghadapi teman kerja yang merasa sok berkuasa, ditambah lagi sangat keras kepala. Bagi kamu yang bingung menghadapi teman kerja seperti ini, bisa mencoba menerapkan 3 cara berikut:

1. Menjaga Diri Supaya Tidak Emosi dan Tidak Perlu Mendebat

Jaga diri kamu supaya tidak langsung terpancing emosi. Sebaiknya jangan mendebat bila khawatir apa yang kamu ucapkan nantinya dampaknya semakin memperburuk keadaan. Sebab, karakter sok berkuasa atau bossy merasa dirinya dihina bila didebat.

Mereka akan sangat senang bila keinginannya dituruti, apalagi ditambah dengan pujian. Menuruti kemauan orang tersebut bukan berarti membiarkannya melakukan tindakan semena-mena di mana kamu bisa dimanfaatkan sesukanya.

Kamu harus paham sampai batasan mana mereka bisa berlaku demikian. Sesekali mengambil tindakan tegas juga perlu dan tidak harus dengan mendebat argumentasi orang tersebut.

BACA JUGA: 5 Cara Mudah Beradaptasi di Tempat Kerja Baru, Catat!

2. Menolak Perintah di Luar Wewenangnya dalam Lingkup Pekerjaan

Sebenarnya tidak masalah bila menyuruh hal yang memang masih relevan dengan wewenangnya dalam pekerjaan. Bila tidak, kamu bisa menolak perintahnya, apalagi ketika instruksi yang diberikan tidak sesuai dengan permintaan atasan.

Penting diingat, saat kamu menolak perintah orang sok berkuasa harus dengan bahasa santun dan sopan. Pastikan jangan ada nada emosi supaya tidak menimbulkan pertengkaran di tempat kerja.

BACA JUGA: 4 Manfaat Hubungan yang Harmonis antar Rekan Kerja

3. Mengatakan Ketidaknyamanan Terhadap Orang yang Bersangkutan

Cara terakhir, mengatakan kepada orang yang bersangkutan terkait ketidaknyamanan kamu terhadap sikapnya. Sebaiknya ketika menerapkan metode satu ini, lakukan dengan empat mata saja supaya harga diri orang tersebut tetap terjaga.

Saat menyampaikan rasa tidak nyaman yang kamu rasakan, pastikan berhati-hati. Gunakan kalimat yang sopan supaya mereka tidak tersinggung. Awali dengan mengapresiasi kebaikan hati mereka selama ini terlebih dahulu.

Bila memang tidak bisa diajak berbicara dengan cara lembut, kamu bisa mencoba untuk menegurnya secara tegas. Tapi pastikan tidak dengan perasaan emosi berlebihan. Ingin menerapkan cara menghadapi orang sok berkuasa yang mana, menyesuaikan dengan kenyamanan.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak