5 Cara Ampuh dan Praktis Mengatasi Lantai Kamar Mandi yang Licin

Ayu Nabila | Deli An
5 Cara Ampuh dan Praktis Mengatasi Lantai Kamar Mandi yang Licin
Ilustrasi kamar mandi (pexels/JeanvanderMeulen)

Lantai kamar mandi yang licin jika dibiarkan dapat menimbulkan bahaya yaitu terpeleset hingga menyebabkan cedera serius. Hal tersebut bisa jadi menimbulkan luka biasa tetapi bisa juga menyebabkan hal yang berbahaya seperti patah tulang dan cedera kepala. Kondisi lantai yang licin sangat berbahaya bagi siapapun terutama untuk anak-anak dan orang tua di usia rentan.

Ternyata mengatasi lantai kamar mandi licin tidak cukup hanya disikat biasa saja. Jika lantai sudah berulang kali disikat tapi tetap licin, berikut beberapa solusi yang bisa kamu terapkan agar lantai kamar mandi tidak licin lagi :

1. Membersihkan sisa sabun setelah mandi

Sisa sabun yang tersisa di lantai setelah mandi akan membuat lantai mudah licin. Pastikan unutk membilas lantai dengan air bersih setelah mandi sampai sabun mandi benar-benar hilang. Kamu juga bisa menyikat lantai tanpa cairan pembersih agar sabun yang tersisa setelah mandi lebih cepat hilang.

2. Menggunakan semprotan anti slip

Semprotan anti slip berguna untuk membuat permukaan lantai kamar mandi menjadi lebih kasar. Perawatan menggunakan semprotan ini tidak merusak atau mengubah motif lantai kamar mandi sehingga aman untuk digunakan untuk mengurangi lantai licin.

BACA JUGA: Gubernur NTT Minta Siswa SMA Masuk Jam 5 Pagi, Ini 4 Waktu Paling Efektif untuk Belajar

3. Memakai alas tambahan anti slip di kamar mandi

Alas tambahan anti slip merupakan salah satu solusi yang murah dan efisien mengatasi lantai kamar mandi yang licin. Cara penggunaannya sangat mudah yaitu diletakkan di atas lantai yang cenderung licin. Alas ini mudah dilepas dan dipasang, tapi kamu perlu hati-hati dengan produk yang memiliki kualitas rendah karena mudah lepas dan tidak tahan lama.

4. Menyikat lantai kamar mandi secara rutin

Menyikat kamar mandi menjadi salah satu cara mencegah lantai kamar mandi menjadi licin. Salah satu cara menghilangkan lumut di lantai kamar mandi adalah dengan rutin membersihkannya, setidaknya seminggu sekali. Menyikat dan menggosok lantai kamar mandi menggunakan cairan pembersih khusus juga bermanfaat agar kamar mandi bebas dari bakteri, lumut, dan jamur.

BACA JUGA: 4 Tips Menghadapi Banjir yang Perlu Kamu Ketahui, Harus Tetap Waspada!

5. Taburkan Larutan Garam di Atas Lantai

Selain berguna sebagai bumbu masak, ternyata garam juga bisa mencegah lantai kamar mandi menjadi licin. Kandungan garam bisa membuat lantai jadi kesat dan mengatasi masalah lantai kamar mandi licin. Cara penggunaannya yaitu mencampur garam dengan air panas, lalu siram dan sikat lantai sampai bersih kemudian keringkan.

Itulah cara ampuh dan praktis yang bisa kamu praktikan di rumah agar bisa mengatasi lantai kamar mandi licin sehingga aman bagi anggota keluarga. Selain mengikuti cara diatas yang dapat mengatasi lantai licin, kamu juga perlu rutin membersihkan kamar mandi agar dapat bebas dari bakteri dan tetap wangi.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak