Dalam era digital yang begitu sibuk ini, terkadang sulit untuk mempertahankan kebiasaan membaca buku secara konsisten. Oleh karena itu, berikut lima cara yang dapat membantumu mempertahankan kebiasaan membaca buku.
1. Tetapkan waktu khusus untuk membaca
Penting untuk mengalokasikan waktu khusus untuk membaca. Carilah waktu yang sekiranya tidak terlalu membebanimu, seperti di pagi hari sebelum aktivitas dimulai atau sebelum tidur di malam hari.
Dengan menetapkan waktu yang konsisten, membaca buku akan menjadi sebuah kebiasaan yang lebih mudah untuk dipertahankan.
2. Membuat daftar bacaan yang menarik
Membuat daftar buku yang ingin kamu baca dapat memberikan motivasi tambahan bagi diri sendiri. Buatlah sebuah daftar bacaan dengan judul-judul buku yang menarik bagimu, baik itu genre yang kamu sukai maupun topik yang ingin kamu eksplorasi.
Bukan tanpa alasan, hal tersebut perlu kamu lakukan sebab ketika kamu memiliki daftar bacaan yang menarik untuk dijelajahi, maka kamu akan lebih termotivasi untuk terus membaca.
3. Ciptakan lingkungan membaca yang nyaman
Ciptakanlah ruang atau sudut membaca yang nyaman di rumahmu. Pastikan tempat tersebut tenang dan bebas dari gangguan, seperti televisi atau gadget.
BACA JUGA: 3 Zodiak Ini Sangat Mudah Bangkit Kembali pasca Putus Cinta, Ada Sagitarius
Selain itu, tambahkan juga hal-hal lainnya yang dapat meningkatkan kenyamanan membacamu, seperti lampu baca, bantal, hingga selimut. Dengan menciptakan lingkungan membaca yang nyaman, kamu akan merasa lebih betah untuk terus membaca.
4. Bergabung dengan komunitas membaca
Bergabung dengan komunitas membaca, baik secara online maupun offline, dapat memberikan dukungan dan motivasi tambahan bagi dirimu. Nantinya kamu dapat berdiskusi tentang buku-buku yang kamu baca, berbagi rekomendasi, atau bergabung dengan klub buku.
Dengan terlibat dalam komunitas membaca, kamu akan merasa lebih termotivasi dan terinspirasi untuk mempertahankan kebiasaan membaca tersebut.
5. Membawa buku ke mana pun kamu pergi
Manfaatkanlah waktu luangmu untuk membaca. Bawalah buku favoritmu ke mana pun kamu pergi, seperti saat menunggu di halte bus, di stasiun, atau saat berpergian. Dengan membawa buku bersamamu, kamu dapat memanfaatkan momen-momen tersebut untuk membaca dan membuat kebiasaan membaca tetap terjaga meskipun sedang dalam masa sibuk.
Itulah sejumlah cara mempertahankan kebiasaan membaca buku yang wajib kamu ketahui. Ingatlah bahwa membaca buku tidak hanya memberikan pengetahuan baru, tetapi juga membantu meningkatkan keterampilan berpikir, imajinasi, serta kecerdasan emosional.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS