4 Persiapan Bangun Kamar Anak, Pilih Dekor Sesuai Kesukaan Buah Hati

Hayuning Ratri Hapsari | Galih Kenyo Asti
4 Persiapan Bangun Kamar Anak, Pilih Dekor Sesuai Kesukaan Buah Hati
Ilustrasi kamar anak (Unsplash.com/Huy Nguyen)

Membangun kamar pribadi untuk anak sudah lumrah dilakukan ketika anak menjelang masuk usia sekolah dasar. Tidur sendirian mungkin akan terasa sepi karena tidak ditemani oleh orang tua, namun sebagai orang tua yang baik kamu dapat membuat persiapan untuk kamar anak agar ia betah tidur sendirian dan mulai beraktivitas mandiri di sana.

Berikut beberapa tips yang dapat kamu lakukan, simak ya:

1. Libatkan pendapat anak saat akan mempersiapkan kamar 

Ketika hendak membangun kamar anak-anak yang perlu orang tua lakukan terlebih dahulu adalah membicarakannya dengan sang anak. Hal ini perlu dilakukan agar orang tua mengerti apa kebutuhan dan kesukaan sang anak.

Memperhatikan detail mengenai anak akan membuatnya lebih betah dan juga bertanggung jawab pada keadaan kamar pribadinya kelak karena dianggap pendapatnya penting dan layak didengarkan.

Selain itu, menanyakan pendapat kepada anak juga mengembangkan daya imajinasi dan ide-ide yang ia miliki sehingga berpengaruh pada kreativitasnya nanti. 

2. Pilih cat kamar yang berwarna terang

Cat kamar menjadi penentu nyaman tidaknya saat sedang beraktivitas di kamar. Fungsi kamar anak yang utamanya digunakan tidur dapat juga dimanfaatkan untuk ruang lain seperti ruang belajar dan bermain.

Oleh karena itu, pilihlah cat yang memiliki warna terang agar nyaman saat digunakan selain tidur. Cat berwarna terang membuat aktivitas lebih menyenangkan karena cahaya dari lampu kamar ditunjang dengan warna dinding yang cerah. 

3. Perhatikan ventilasi kamar

Hal yang tidak boleh dilewatkan dalam mempersiapkan kamar anak adalah memastikan kamarnya memiliki celah ventilasi yang cukup.

Celah ventilasi yang terbatas akan membuat anak tidak nyaman untuk beraktivitas sebab sirkulasi udara yang tidak baik. Oleh karena itu, pastikan letak ventilasi udara untuk anak kelak disiapkan dalam kondisi yang baik dan layak ya. 

4. Hias dengan dekorasi kesukaan anak

Setiap anak memiliki kesukaannya masing-masing. Entah itu berasal dari karakter boneka, buku bacaan hingga mainan kesayangan.

Akan lebih baik pemilihan dekorasi berasal dari barang- barang kesukaan sang anak. Jangan lupa untuk memastikan dekorasi yang dipilih adalah barang yang mudah dibersihkan dan dirapikan ya. 

Itulah tips mempersiapkan kamar anak yang bisa orang tua lakukan jauh-jauh hari. Semoga tips di atas bermanfaat ya!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak