Mau Beli Mobil Baru atau Mobil Bekas? Ini Pertimbangannya

Candra Kartiko | Rizka Utami Rahmi
Mau Beli Mobil Baru atau Mobil Bekas? Ini Pertimbangannya
Ilustrasi mobil (Freepik/ user4894991)

Mobil menjadi salah satu kebutuhan yang cukup penting bagi sebagian orang. Selain bisa mengangkut lebih banyak anggota keluarga, mobil juga bisa menjadi salah satu alat pencari nafkah bagi pengemudi online.

Tapi sebelum memutuskan untuk membeli mobil, ada baiknya Anda memperhatikan beberapa hal. Salah satu hal penting yang harus dipertimbangkan adalah apakah Anda akan membeli mobil baru atau mobil bekas.

Sebenarnya baik mobil baru atau bekas keduanya sama-sama memiliki keuntungan dan kerugian masing-masing. Untuk informasi selengkapnya, simak pertimbangan yang harus diambil sebelum membeli mobil baru atau bekas.

BACA JUGA: 5 Manfaat Punya Kerja sebelum Lulus Kuliah, Mau Coba Jalani?

Mobil Baru

Jika Anda memutuskan untuk membeli mobil baru, Anda akan mendapatkan keuntungan seperti:

  • Proses pembelian lebih mudah dan simpel
  • Mesin baru dan body mulus
  • Garansi masih lengkap
  • Banyak pillihan varian baru
  • Teknologi paling update
  • Umur mobil jauh lebih panjang
  • Prestise

Selain ada keuntungan, tentu saja membeli mobil baru juga memiliki beberapa kerugian, di antaranya:

  • Harga cenderung mahal
  • Asuransi lebih mahal
  • Tidak bisa langsung digunakan, harus urus surat menyurat lebih dulu
  • Depresiasi atau penyusutan bisa sampai 20-30%

BACA JUGA: Tanggal Tua Bikin Pusing? Tenang, Momen "Tanggal Tua" Tetap ada Manfaatnya Kok

Mobil Bekas

Jika Anda memiliki dana terbatas dan memutuskan untuk membeli mobil bekas, Anda tetap akan mendapatkan keuntungan seperti:

  • Harga jauh lebih murah
  • Asuransi lebih murah
  • Bisa mendapatkan kualitas yang tidak kalah bagus dari mobil baru jika teliti membeli
  • Bisa langsung dipakai
  • Depresiasi lebih rendah sekitar 10-15%

Sementara itu jika Anda memutuskan membeli mobil bekas, akan ada beberapa kerugian di antaranya:

  • Modelnya jadul
  • Ada alokasi biaya perbaikan dan perawatan
  • Tidak ada garansi, atau tergantung pemilik sebelumnya
  • Umur mobil lebih pendek
  • Cenderung sulit mencari yang cocok dan kondisi prima

Demikian tadi beberapa pertimbangan sebelum membeli mobil baru atau bekas. Tentu saja sebelum memutuskan untuk membeli mobil, Anda harus berpikir matang-matang agar tidak menyesal di kemudian hari.

Jangan lupa untuk melihat urgensi dan alasan Anda membeli mobil, karena perawatan yang dikeluarkan untuk sebuah mobil tentunya tidaklah sedikit sehingga Anda harus mempertimbangkan segala pengeluaran rutin per bulannya.

Pastikan Anda sudah memiliki garasi jika sudah memutuskan untuk membeli mobil agar tidak merugikan tetangga sekitar Anda. Semoga bermanfaat!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak