Momen wisuda biasanya menjadi kenangan bahagia yang tak terlupakan dalam hidup. Sayangnya, hal itu tidak berlaku bagi wanita ini.
Seorang wanita menceritakan pengalaman wisudanya di TikTok dan langsung menjadi sorotan warganet. Video itu viral dan menjadi FYP di linimasa TikTok.
"Katanya momen wisuda itu momen yang haru dan bahagia," tulis sang pemilik akun sebagai keterangan videonya.
Wanita tersebut memiliki pengalaman buruk pada acara wisudanya karena ia datang terlambat di acara wisudanya.
Hal itu membuat dirinya tidak diperbolehkan masuk ke dalam ruangan. Kemudian, ia harus menunggu di pinggir jalan sampai acara wisuda itu selesai.
Saat acara selesai, barulah wanita itu diperbolehkan untuk masuk.
"Disaat semua sudah bubar baru bisa masuk ke dalam gedung," tulis wanita tersebut.
Di dalam gedung yang sepi itu, ia mengambil gambar dirinya yang sudah rapi memakai toga bersama dosennya.
"Untung dosen aku baik kasih kesempatan untuk take video dan foto untuk aku."
Video ini viral dan membuat warganet bertanya-tanya penyebab dari keterlambatan sang pemilik akun.
"Makannya on time mba," tulis warganet.
"Emang udah konsekuensi mba, harus on time, karena kalo dibiarin bisa merusak susunan acara, kan pas gladi bersih udah dijelasin waktunya," ucap warganet.
"Make upnya kelamaan kali mba makannya terlambat," tutur warganet.
Dalam video berikutnya, sang pemilik akun menjelaskan sebab dirinya bisa terlambat hadir ke acara wisudanya.
Ia menuturkan bahwa ada keluarganya yang meninggal beberapa hari sebelum ia wisuda. Di samping itu, antream riasan di tempat ia menyewa MUA begitu panjang.
Panjangnya antrean itu membuat dirinya tidak bisa hadir tepat waktu pada acara wisuda tersebut.