Dusun Semilir saat ini menjadi tempat wisata yang paling banyak digemari oleh wisatawan dari berbagai daerah. Selain karena bentuk bangunannya unik, tiket masuk Dusun Semilir juga relatif murah.
Rute Menuju Dusun Semilir
Jika biasanya anda dari Yogyakarta menuju Semarang hanya sekedar lewat saja, sekarang sebaiknya anda berhenti dahulu ditempat satu ini. Dusun Semilir Eco Park berada di Jl. Soekarno Hatta 49, Ngempe, Kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah saat ini sedang banyak didatangi oleh wisatawan dari berbagai daerah.
Lokasi yang strategis tepat berada di samping jalan utama Surakarta/Yogyakarta menuju Semarang membuatnya mudah ditemukan wisatawan. Dari Yogyakarta menuju Dusun Semilir dengan via tol hanya menempuh jarak sekittar 112km dengan waktu tempuh kurang-lebih 2 jam cukup efisien tanpa takut tersesat. Sementara dari kota Semarang menuju Dusun Semilir hanya berjarak sekitar 37km dengan waktu tempuh kurang-lebih 45 menit.

Harga Tiket Masuk Dusun Semilir
Mulai dari harga parkir masuk anda dapat memilih VIP atau parkir biasa. Tarif parkir Dusun Semilir Eco Park adalah Rp2.000 untuk sepeda motor, Rp5.000 untuk mobil, dan Rp20.000 untuk bus.Untuk tiket masuk Dusun Semilir mematok harga mulai dari Rp30.000 - Rp50.000/orang.
Pada saat liburan lebaran kemarin tiket masuk seharga Rp30.000 (weekend) dan Rp20.000 (weekday) dikarenakan hanya spot foto dan kuliner saja yang dibuka, sedangkan Rp50.000 jika wahana bermain dibuka. Namun kabar terbaru, Dusun Semilir menawarkan paket BTS atau Beli Paket Semilir hanya Rp25.000 sudah dapat tiket masuk + Meal yang berlaku hanya weekdays (Senin - Jumat) saja dengan kuota terbatas. Untuk saat ini Dusun Semilir buka pada saat weekdays saja dikarenakan pembatasan protokol kesehatan agar tidak berkerumun, sementara Sabtu - Minggu dan tanggal merah tutup.


Fasilitas, Wahana, Kuliner, dan Staycation
Dusun Semilir menawarkan berbagai macam fasilitas, wahana, serta kuliner selama anda disana. Dusun Semilir juga menerapkan transaksi kartu di saldo khusus.
Beberapa fasilitas diantaranya: Smoking Area, ATM Center, Toilet Umum, Restoran, Musholla, Masjid, Klinik, Kursi Roda, Golfcar, Ruang Laktasi bagi ibu menyusui, serta Golden Photography.

Berikutnya wahanya dengan tarif yang dipatok oleh Dusun Semilir diantaranya: Prosotan pelangi dengan tinggi 150 meter (15rb), kereta wisata (20rb), trem (20rb), gondola (25rb), inflatable (15rb), sepeda (15rb), omah suwung (15rb), truwelu park (10rb), memancing kelinci (10rb), feeding animal alas tirta (5rb), feeding hiu (10rb), omah dolan (5-20rb).
Selain itu, disini anda dapat menemukan berbagai macam kuliner mulai dari jajanan ringan sampai menu makan yang berat seperti angkringan, all u can eat, nasi + lauk pauk. Berikut kuliner yang ada di Dusun Semilir diantaranya: Owl cafe, gunungan resto, Gangnam street food, dan sebagiannya. Tempat kuliner ini dibagi menjadi 3 jenis dibeberapa tempat yaitu: cafe, resto, dan street food yang beberapa diantaranya ada merek makanan nasional seperti Kopi Kenangan dan Kopi Janji Jiwa. Jadi anda tidak perlu cemas kelaparan karena hampir setiap rute wisata di Dusun Semilir tersedia makanan yang relatif murah.
Jika anda merasa belum puas menjelajahi Dusun Semilir atau takut pulang terlalu malam, disini anda bisa menginap di Villa yang sejuk dengan kolam renang yang menyusuri seluruh villa.


Spot Foto Favorit Pecinta 'Aesthetic'
Ada beberapa spot foto favorit pilihan wisatawan selama di dusun semilir ini diantaranya: sungai Venesia ala Dusun Semilir yang ada berbagai jenis kan didalamnya, Gangnam street Korea ala Dusun Semilir untuk pecinta Kpop, Dancing Fountain atau Banyu Biru ala film Moana, Alas Tirta dengan konsep pecinta alam, dan yang paling populer adalah Alun Eropa yang dibentuk persis seperti banguan iconic beberapa negara di Eropa.



Belanja Oleh-Oleh Sekaligus Membantu Produk Negri
Di bagian Stupa atau pintu masuk Dusun Semilir terdapat pusat perbelanjaan produk UMKM yang murah meriah bernama Warisan Indonesia yang menjual berbagai macam produk mulai dari pakaian & aksesoris, tas, kerajinan tangan, parfum, sampai makanan khas Semarang. Makanan yang dijual diantaranya tahu bakso, getuk goreng, serta camilan-camilan modern dan tradisional lainnya.

Jangan lupa untuk tetap menerapkan protokol kesehatan selama liburan ya. Jaga kesehatan anda dengan menjaga kebersihan dan tetap memakai masker kemanapun berada.