5 Hidangan Khas Korea yang Lagi Hits Saat Ini, Pernah Coba Belum?

Candra Kartiko | Desyta Rina Marta Guritno
5 Hidangan Khas Korea yang Lagi Hits Saat Ini, Pernah Coba Belum?
Makanan Korea (Pixabay/jyleen21/desytarina)

Siapa disini yang lagi suka makanan Korea? Hmm, menjelajah kuliner negeri ginseng memang gak ada habisnya, ya. Selalu ada saja makanan-makanan enak yang bikin ngiler, apalagi lihat adegan di drama Korea pas lagi laper. Beuh, pengen langsung terbang ke Korea buat cobain makanannya.

Berikut 5 makanan Korea dibawah sedang hits saat ini, sudah coba?

1.     Kimchi

Kimchi (Pixabay/imissyou)
Kimchi (Pixabay/imissyou/desytarina)

Kimchi adalah makanan khas Korea yang umumnya terbuat dari sayuran berupa sawi putih yang difermentasi dan diberi bumbu pedas. Kimchi dibuat dengan menggarami sayuran yang telah dicuci bersih, kemudian dibumbui dengan bumbu kimchi yang terbuat dari udang, bawang putih, jahe, cabai, dan kecap ikan. Saat ini yang tengah menjadi tren adalah kimchi daun bawang dan cabai hijau besar.

2.     Kimbap

Kimbap (Pixabay/serenity_g)
Kimbap (Pixabay/serenity_g/desytarina)

Bentuk kimbap hampir menyerupai sushi, yakni nasi yang diberi isian sayur atau seafood kemudian digulung dan dibungkus dengan rumput laut. Sebelum digulung, nasi putih tersebut terlebih dahulu dibumbui dengan minyal wijen atau minyak perilla. Kimbap umum dijadikan hidangan untuk bekal ke sekolah, tempat kerja, atau wisata.

3.     Bibimbap

Bibimbap (Pixabay/changupn)
Bibimbap (Pixabay/changupn/desytarina)

Bibimbap diartikan sebagai nasi campur khas Korea. Dalam satu mangkok bibimbap berisi nasi, sayur, daging sapi, dan telur, yang kemudian disiram dengan saus gochujang. Bibimbap ini benar-benar nasi campur karena sebelum memakannya kita terlebih dahulu harus menyampur atau mengaduknya menjadi satu.

4.     Tteokbokki

Tteokbokki (Pixabay/gilwe1314)
Tteokbokki (Pixabay/gilwe1314/desytarina)

Tteokbokki adalah makanan berbentuk silinder yang terbuat dari tepung beras kemudian dimasak dengan saus pedas gochujang. Saat ini tteokbokki menjadi salah satu makanan Korea yang paling banyak dicari di Indonesia. Para food vlogger mengkreasikan makanan tradisional Korea ini dengan berbagai macam tambahan seperti ramen, seafood, dan aneka sayuran.

5.     Jjajangmyeon

Jjangmyeon (Pixabay/lalay)
Jjangmyeon (Pixabay/lalay)

Tak lengkap rasanya bila menjelajahi kuliner Asia tanpa mencoba mie-nya. Jjajangmyeon adalah hidangan mie khas Korea dengan bumbu kental berwarna hitam, warna hitam dari bumbu ini berasal dari kacang kedelai hitam. Di Indonesia sendiri sudah mulai ada jjajangmyeon instan karena banyaknya peminat makanan satu ini.

Itulah 5 hidangan khas Korea yang sedang hits saat ini, tentu saja masih banyak makanan Korea lain yang bisa menemanimu berjelajah kuliner. Selamat mencoba!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak