Jepang dikenal sebagai negara yang masih memegang tradisi dan budaya leluhur. Hal ini tercermin dan masih dipercayanya takhayul dan sejumlah mantra atau jimat dalam keseharian mereka. Keberadaan jimat-jimat itu dipercaya membawa keberuntungan dan mengabulkan keinginan. Selain itu, jimat-jimat keberuntungan ini mempunyai pesona tersendiri yang membuat orang ingin membawanya pulang atau menyematkannya sebagai hiasan.
Mengutip laman situs Sugoii Japan, dari sekian banyak jimat keberuntungan Jepang, ini dia 5 yang paling populernya.
1. Maneki Neko
Patung kucing dengan tangan melambai-lambai ini adalah jimat keberuntungan yang banyak dijumpai di tempat bisnis. Tak heran jika beberapa tempat seperti restoran, toko atau kedai menempatkan patung maneki neko di bagian depan. Tangan si patung kucing yang melambai dipercaya bisa memanggil keberuntungan di sekitarnya.
2. Omamori
Omamori adalah jimat yang paling populer di Jepang. Jimat berbentuk kantong kecil berwarna-warni ini banyak dijual di Kuil Shinto dan Kuil Buddha. Isi kantong omamori biasanya adalah prasasti suci. Omamori punya banyak jenis, dan orang-orang membeli omamori dengan menyesuaikan keinginan yang sedang diupayakannya. Jenis omamori yang paling umum adalah kesuksesan, cinta, kemakmuran, dan kebahagiaan. Selain itu, ada pula omamori yang berisi jimat untuk mengusir roh jahat.
3. Omikuji
Omikuji adalah jimat keberuntungan yang berisi ramalan. Bentuknya adalah kertas kecil yang berisi prediksi kehidupan di tahun depan. Karena itulah, omikuji biasanya didapatkan di tahun baru Jepang. Omikuji bisa didapatkan di kuil-kuil Jepang dan orang-orang mengambil omikuji untuk menggambarkan hal apa yang akan terjadi kepadanya di masa depan.
4. Ema
Ema adalah jimat berbentuk plakat kayu kecil yang digunakan untuk mendoakan keinginan. Biasanya jimat kecil ini banyak ditemukan di Kuil Shinto Jepang. Jika kamu ingin sedang mendoakan sesuatu, datang saja ke Kuil dan ambil satu plakat jimat Ema, tuliskan keinginanmu, lalu gantungkan Ema pada tali yang dipasang khusus untuk menggantungkan Ema.
5. Senbazuru
Singkatnya, Senbazuru adalah rangkaian 1000 bangau. Jimat ini sering dikaitkan dengan kisah Sadako Sasaki. Sadako adalah korban bom atom Hiroshima. Dia tahu bahwa luka di tubuhnya sangat parah, namun ia membuat origami bangau dan membuat permohonan.
1000 bangau seperti yang dilipat Sadako dipercaya bisa mengabulkan keinginan, harapan, dan kesembuhan penyakit. Jika seseorang berhasil melipat 1000 origami bangau, maka doanya akan dikabulkan.
Nah, terlepas dari benar atau tidaknya jimat-jimat tersebut bakal membawa keberuntungan, yang pasti budaya jepang menjadi lebih menarik dengan adanya benda-benda yang dianggap sakral tersebut. Ngomong-ngomong soal jimat, apakah kamu punya jimat keberuntungan sendiri?